December 08, 2019 05:19
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih atas pertanyaannya
Seperti apa bentuk gumpalan daging tersebut? apakah seperti benjolan?
Bagaimana warna gumpalan tersebut? warnanya kemerahan? atau menyerupai kulit saja?
Dari keluhan yang anda sampaikan ada beberapa penyebab keluhan tersebut antara lain:
- artritis gout, benjolan disebabkan oleh timbunan kristal asam urat dalam tubuh. Bisa erwarna merah pada fase awal terjadinya penyakit, atau menyerupai daging bila sudah lama
- Lipoma: jaringan lemak yang tumbuh di bawah kulit dan membesar
- Ganglion: jaringan selubung saraf yang tumbuh membesar dibawah kulit
Untuk penanganan tergantung penyebabnya ya.
hal-hal yang dapat anda lakukan untuk mengurangi gejala antara lain:
- Mengompres dengan air yang agak dingin
- Jangan terlalu banyak memencet gumpalan daging tersebut
- Meminum obat antinyeri seperti parasetamol yang dijual di apotek untuk mengurangi nyeri
Bila keluhan masih berlanjut, anda dapat memeriksakan diri ke dokter terdekat. Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
assalamualaikum dok, gak tau kenapa jari tangan saya tiba tiba sakit dan mengeluarkan sedikit gumpalan daging, jika dipegang sakit
assalamualaikum dok, gak tau kenapa jari tangan saya tiba tiba sakit dan mengeluarkan sedikit gumpalan daging, jika dipegang sakit