August 07, 2019 10:18
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
drug apakah yang anda maksud?
Voltadex adalah obat yang mengandung na diklofenak yang digunakan untuk meredakan nyeri / sakit
Untuk kasus anda, sebaiknya anda berhenti menggunakan obat-obatan, dibandingkan menggunakan voltadex setelah menggunakan obat-obatan
berikut adalah efek samping voltadex :
- mual,muntah, nyeri perut, perdarahan
- gangguan tidur
- anemia
- sembelit
- ulkus lambung
- gangguan hati
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya pada honestdoc
1. Kapan nyeri otot mulai dirasakan
2. Apakah nyeri otot sering kambuh di lokasi yang sama?
3. Adakah gejala lain yang menyertai nyeri otot?
4. Obat apa yang sedang dikonsumsi saat ini?
Saya akan coba menjawab
Myalgia merupakan pegal otot yang bisa di bagian mana saja, dan biasanya tidak 1 otot saja yang kena.
Nyeri otot bisa mulai terasa ketika seseorang sedang melakukan aktivitas atau setelahnya
Nyeri otot bisa melibatkan ligamen, tendon, dan fasia. Fasia merupakan jaringan ikat yang menghubungkan otot dengan otot dan jaringan di sekitarnya seperti saraf dan pembuluh darah.
Penyebab:
1. Aktivitas berlebih
2. Trauma atau cedera
3. Ketegangan berbagai otot
Pengobatan
1. Bisa konsumsi pereda nyeri seperti paracetamol, mefenamat, natrium diklofenak
2. Kompres bagian yang sakit dengan es batu
3. Istirahat cukup
4. Melakukan pijatan ringan pada bagian otot yang terasa nyeri.
5. Olahraga rutin
6. Hindari mengangkat beban atau melakukan aktivitas lain yang membutuhkan banyak kerja otot, sampai otot pulih
Bila nyeri masih tidak membaik, bisa konsultasikan pada dokter
Sekian jawaban dari saya
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Obat yang disebutkan mengandung natrium diclofenac yangvberfungsi sebagai obat anti inflamasi non steroid (anti nyeri). Penggunaannya tidak disarankan dalam jangka panjang. Dan sebaiknya diminum setelah makan.
Nyeri sendi berkepanjangan harus diperiksakan ke dokter untuk diketahui penyebab yang mendasarinya, apakah karena faktor pekerjaan, ada penyakit seperti kelainan pada tulang, sendi, otot, asam urat tinggi, dsb.
Saran:
-terapkan pola hidup sehat, cukup istirahat
-makan makanan bergizi seimbang
-hindari makan minum es karena bisa memperberat nyeri
-kelola stres dengan bijak
-cukupi kebutuhan cairan, minum minimal 8gelas/hari.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Voltadex apa bisa ngobaton sakit2 sendi pada tubuh , seusai berentinya pemakaian drug , mhon bimbing
Voltadex apa bisa ngobaton sakit2 sendi pada tubuh , seusai berentinya pemakaian drug , mhon bimbing