September 20, 2019 17:03
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
halo, sore boleh saya bertanya
-berapakah usia dan berat badan anda?
-sebesar apakah ukuran kutil anda? dan pada bagian mana yang terkena?
-berapa banyak kutil yang ada ?
apabila tidak dapat disembuhkan dengan callusol,
sebaiknya kutil dihilangkan melalui pengangkatan dengan menggunakan laser CO2, karena dengan metode ini jaringan kutil akan dimatikan dengan sinar laser dan diangkat sampai akarnya
konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter spesialis kulit untuk tindakan tersebut
terima kasih telah menghubungi honestdocs.id
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
keluhan apa yang sedang anda alami apakah kutil atau mata ikan?
Callusol adalah obat luar berbentuk cair yang mengandung asam salisilat, asam laktat, dan polidocanol sebagai bahan aktifnya.
Callusol memiliki mekanisme kerja keratolitik yang secara bertahap dapat melunakkan dan melepaskan penebalan dan pengerasan kulit.
ini adalah salah satu pengobatan untuk kutil dan mata ikan namun hanya untuk kasus-kasus yang ringan. Untuk kasus yang berat, misalnya kutil yang besar atau mata ikan yang dalam, maka akan membutuhkan waktu yang sangat lama untuk mengatasinya. Bahkan seringkali gagal.
oleh sebab itu apabila anda memang sudah mencoba callusol dan tidak kunjung sembuh, Apakah solusinya adalah menjalani tindakan atau prosedur dari dokter.
dokter akan melakukan pengangkatan kutil atau mata ikan yang terjadi melalui berbagai metode seperti laser, operasi kecil dengan pisau, cauter, dan lain-lain.
Demikian semoga dapat membantu ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Selamat sore,
Terimakasih sudah menghubungi honestdocs.
Mata ikan, sering dikenal juga clavus, merupakan penebalan kulit yang terjadi karena penekanan atau gesekan yang terjadi berulang kali dan dalam jangka waktu yang cukup lama. Biasanya berbentuk lonjong atau bulat berukuran kecil, bagian tengah lebih keras dikelilingi kulit yang agak meradang. Kadang dapat disertai rasa nyeri ketika ditekan yang dapat mengganggu aktifitas.
Bagian tubuh yang sering terkena mata ikan adalah telapak kaki atau tangan.
Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mencegah terbentuknya mata Ikan :
1. Gunakan alas kaki (sepatu) dengan ukuran yang tepat dan nyaman, tidak terlalu kecil/sempit
2. Biasakan membeli sepatu pada siang / sore hari dimana kaki dalam ukuran terbesar
3. Gunakan kaus kaki / sarung tangan untuk mengurangi gesekan atau penekanan
4. Gunakan pelembab untuk tangan / kaki
5. Hindari mengelupas mata ikan
Beberapa cara yang biasa dilakukan untuk mengobati mata ikan:
1. Obat-obatan penghilang mata ikan. Ada beberapa obat yang dijual bebas yang tujuannya melunakkan dan menipiskan kulit yang menebal.
2. Tindakan menipiskan jaringan kulit yang menebal oleh dokter untuk mengurangi rasa nyeri.
3. Operasi :apabila mata ikan terjadi berulang dan disebabkan oleh struktur tulang yang mengakibatkan terjadinya gesekan berlebih
Bila dengan callusol tidak berhasil, sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter untuk mengangkat kutil atau mata ikan tersebut ya
Semoga informasi yang saya berikan cukup membantu, silahkan tanya kembali bila dirasa masih belum jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat sore,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Obat callusol adalah obat yang digunakan untuk mengatasi gangguan kulit seperti kulit kapalan atau kutil pada kulit. Obat ini dapat dipakai di tangan, namun hindari penggunaan obat ini pada area-area tertentu seperti area kelamin atau wajah.
Terapi pengobatan callusol ini dapat digunakan 1 hingga 2 kali dalam sehari. Bila Anda tidak mendapati perubahan apapun setelah pemakaian callusol, sebaiknya diperiksakan lagi ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut. Bila diperlukan, dokter dapat menganjurkan tindakan bedah minor untuk menghilangkan kutil atau pilihan lainnya.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
callusol adalah obat yang di oleskan untuk menghilangkan kutil.
dari keluhan anda di atas kami sarankan anda untuk periksa ke dokter kulit.
semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya sudah menggunakan callusol tapi belum kunjung sembuh. Sudah berminggu minggu bahkan hampir sebulan
Saya sudah menggunakan callusol tapi belum kunjung sembuh. Sudah berminggu minggu bahkan hampir sebulan