March 28, 2019 01:26
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Hello, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Adanya pembengkakan pada ketiak yang disertai dengan rasa sakit dan demam harus diwaspadai. Tanda dan gejala tersebut mengarah kepada infeksi.
Untuk mencegah timbulnya bahaya, maka sangat kami anjurkan untuk segera berobat ke dokter. melalui pemeriksaan secara langsung, dokter dapat menegakkan diagnosis lalu memberikan obat-obatan yang tepat sesuai penyebabnya.
Jika memang penyebabnya adalah infeksi, maka ibu Anda akan diberikan antibiotik selama beberapa hari dan juga obat anti nyeri dan demam.
Pastikan untuk menghabiskan obat antibiotik meskipun sudah terasa sembuh.
Sekian semoga membantu, dan lekas sembuh ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Brightening And Hair Removal By Pulse Light di Genese Clinic
Perawatan ini berfungsi untuk menghilangkan rambut pada area keringat. Perawatan ini di lakukan oleh dokter.
Malam dok, saya mau tanya, ketiak mama saya ko bengkak dan sakit, tubuhnya panas banget tapi yg dirasain sama mama katanya dingin Padahal sebelumnya cuma bengkak dok, kira" bahaya nggak yh donk
Malam dok, saya mau tanya, ketiak mama saya ko bengkak dan sakit, tubuhnya panas banget tapi yg dirasain sama mama katanya dingin Padahal sebelumnya cuma bengkak dok, kira" bahaya nggak yh donk