September 16, 2019 22:38
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, terimakasih telah menghubungi honestdocs.
- Apakah darah tersebut keluar sbeelumnya terjadi trauma atau cedera pada telinga tersebut?
Saran saya, segera di bawa ke UGD atau dokter terdekat ya bu. Agar dapat segera diperiksa dan ditangani dengan baik.
Sementara waktu sambil menunggu pertolongan dokter, miringkan kepala anak ke arah telinga yang berdarah agar darah keluar denagn leluasa.
Demikian, semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat malam!
terima kasih atas pertanyaannya
Apakah sebelumnya telinga sang anak terbentur sesuatu?
Adakah usaha untuk membersihkan dengan cutton bud atau barang sejenis untuk emngambil kotoran sehingga luka?
Bila darah masih belum berhenti, sebaiknya segera dibawa ke iGD rumah sakit untuk dilakukan tatalaksana secepat mungkin untuk menghindari komplikasi lebih serius.
Semakin cepat penanganan dilakukan, maka akan semakin baik output yang dihasilkan nantinya. Baik pada perubahan keluhan hingga minimnya kerusakan yang terjadi.
Sementara ini biarkan darah mengalir dan jangan tutup telinga yang terluka. Hindari terkena air dan kondisi lembab dan jaga kebersihan telinga yang dikeluhkan.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apa berbahaya ? Saya tidak sengaja mengorek kupiknya padahal menurut saya sudah pelan2
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Selama penanganannya tepat dan cepat, maka keadaan bahaya pun akan dapat dicegah dan dapat menghindari kemungkinan infeksi serta adanya luka yang semakin melebar.
Segera dibawa ke IGD yaa untuk ditangani perlukaan di telinganya.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Segera bawa ke dokter atau UGD terdekat:
JANGAN mencoba membersihkan atau mencuci bagian dalam saluran telinga.
JANGAN memasukkan cairan ke telinga.
JANGAN mencoba untuk mengambil objek dengan memeriksa dengan kapas, pin, atau alat lainnya. Melakukannya akan berisiko menyebabkan infeksi.
JANGAN menjangkau bagian dalam saluran telinga dengan benda apapun.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat pagi, terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu kami ketahui
- apakah sering membersihkan telinga dengan cotton bud?
Telinga berdarah atau berair, mungkin disebabkan:
1. Kemasukan air setelah mandi atau berenang
2. Kotoran telinga yang menumpuk
3. Infeksi telinga tengah
4. Infeksi telinga luar
5. Trauma: penggunaan cotton bud atau trauma daerah kepala
Pada kasus anda, berdarah terjadi karena trauma mengorek kuping, sebaiknya diperiksakan ke dokter THT
Semoga jawaban saya cukup membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok telinga anak saya umur 4 tahun berdarah apa yg harus dilakukan darah belum mau berenti
Dok telinga anak saya umur 4 tahun berdarah apa yg harus dilakukan darah belum mau berenti