November 05, 2019 12:09
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
apakah anda menggunakan alat kontrasesi?
selama 1 bulan apakah darah menstruasi yang keluar setiap hari dengan jumlah yang banyak atau flek-flek saja?
normal lamanya menstrusai 2-7 hari.
macam-macam gangguan siklus menstruasi
1. amenorea
2. menorrargia
3. deminorea
4. polimenoria
5. oligomenorea
beberapa kemungkinan penyebab menstruasi lama yaitu perubahan hormon yang tidak stabil, fibroid,endometriosis dan radang panggul
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang, Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Apakah ini baru pertama kali anda alami?
Berapa usia anda? apakah sudah menikah?
Apakah anda menggunakan kontrasepsi, misalnya pil KB atau suntik?
Adanya darah beku atau gumpalan darah pada saat haid menandakan bahwa pendarahan cukup banyak. dalam istilah medis disebut dengan menoragia
Ada banyak faktor yang menyebabkan menorrhagia:
- Stress
- Masalah ketidak seimbangan hormon
- Masalah dengan ovulasi
- Perubahan berat badan secara drastis.
- Fibroid rahim (miom), pertumbuhan dinding rahim non-kanker
- Hiperplasia endometrium , endometrium yang menebal
- Gangguan pendarahan, seperti penyakit von Willebrand
- Masalah dengan pembekuan
- Gangguan hormon tiroid
- Infeksi
- Kista ovarium
- Polip uterus
- Perdarahan uterus disfungsional (DUB).
Penanganan yang diperlukan akan sesuai dengan faktor penyebabnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baru kali ini saya mengalami kaya gini umur saya 18 tahun belum menikah
Baru kali ini saya mengalami umur saya 18 tahun belum menikah
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Sedang gunakan kb?
1 hari anda ganti pembalut berapa kali?
Apakah sampai full isi pembalutnya?
Ada konsumsi obat rutin?
Riwayat penyakit sebelumnya?
Apakah sudah berhenti?
Kemungkinan yang anda alami kisaran usia 18 tahun
1. Hormon
Ketidakseimbangan membuat penumpukan pada dinding rahim lebih, menyebabkan menstruasi yang lama
2. Radang panggul / pelvic inflammatory disease (PID)
Menyebabkan peradangan pada sistem reproduksi wanita
3. Abnormal uterine bleeding
Menstruasi yang menggumpal, serta penuhnya pembalut tiap 1 jam dalam 2 jam berturut-turut atau lebih.
4. Adenomyosis
menebal, pecah dan memicu perdarahan hebat saat menstruasi disertai gumpalan.
Dsb
Gunakan obat seperti ibuprofen 3x sehari untuk kurangi keluhan nyeri anda
Segera periksakan pada dokter spesialis kandungan untuk pemeriksaan lanjut, seperti usg jika sampai saat ini belum berhenti.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sedang gunakan kb? Tidak
1 hari anda ganti pembalut berapa kali? 2 kali
Apakah sampai full isi pembalutnya? Iya
Ada konsumsi obat rutin? Tidak
Riwayat penyakit sebelumnya? Infeksi saluran kencing
Apakah sudah berhenti?menstruasi nya belum berhenti
Dok saya mengalami menstruasi selama hampir 1 bulan itu kenapa ya dok. Terdapat darah haid beku
Dok saya mengalami menstruasi selama hampir 1 bulan itu kenapa ya dok. Terdapat darah haid beku