February 26, 2019 20:18
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Keluhan gusi bengkak dan berdarah dapat terjadi pada bayi dan ini biasanya menunjukkan tanda awal kebersihan mulut dan gigi yang buruk pada bayi tersebut, makanan yang kurang sehat ataupun penyebab lainnya. Penyebab gusi berdarah dan bengkak pada bayi dan anak pada umumnya bisa karena gingivitis (infeksi pada gusi), plak, mulut kering, ataupun karena luka pada bagian mulut dan gusi. Bakteri di dalam mulut menyukai makanan yang manis sehingga akan berkembang dengan subur dalam mulut, ditambah lagi kebersihan mulut yang kurang terjaga menyebabkan munculnya infeksi yang ditandai dengan peradangan, gusi mudah berdarah, gigi keropos dan lain sebagainya.
Terapi yang diberikan pada gusi yang infeksi juga tergantung separah apa keadaannya serta gejala penyertanya. Jika infeksi karena bakteri maka bisa diberikan obat antibiotik yang sesuai.
Namun untuk memastikan apakah kondisi yang dialami oleh bayi anda benar gusi bengkak karena infeksi ataukah hanya respon normal akibat tumbuh gigi, maka anda perlu memeriksakan bayi anda ke dokter gigi sehingga dapat diketahui penyebab pastinya.
Ada beberapa upaya yang dapat dilakukan untuk mengurangi resiko terjadinya infeksi pada gigi dan gusi yaitu antara lain:
- Membersihkan mulut bayi anda sehabis makan dan minum manis.
- Jaga asupan makanan bayi anda dengan makan makanan yang sehat dan cukup gizi.
- Perbanyak asupan sayur dan buah – buahan.
- Pada bayi yang sudah tumbuh gigi maka perlu dilakukan sikat gigi untuk membersihkan sisa makanan yang tertinggal
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok saya mau nanya ,anak saya yang baru berumur 9 bulan dan baru tumbuh gigi 4 di atas dan 2 di bawah,,mengalami gusi bengkak dan berdarah , apa penyebabnya dok,dan bagaimana solusinya cara mengobati nya,,mohon info dan penjelasannya sebelumnya terimakasih,,
dok saya mau nanya ,anak saya yang baru berumur 9 bulan dan baru tumbuh gigi 4 di atas dan 2 di bawah,,mengalami gusi bengkak dan berdarah , apa penyebabnya dok,dan bagaimana solusinya cara mengobati nya,,mohon info dan penjelasannya sebelumnya terimakasih,,