December 13, 2019 11:45
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Jerawat memang bisa akibat hormonal maupun sumbatan minya akibat wajah yang sering terkena debu. Anda hingga 45 hari, bila hingga saat ini belum haid coba periksakan. Memang bebrapa orang bisa almi haid 2 bulan sekali karna hormon tak seimbang.
Seperti karena stres, kurang tdr dll
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat siang,
Jerawat dan tanda tanda lain yang berhubungan memang bisa muncul menjelang haid, namun bila haid lagi tidak stabil, bisa telat haid.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi antara lain:
1. Kondisi tertentu seperti stress psikis/ fisik
2. aktivitas/olahraga berlebihan dari biasa
3. Penurunan atau penambahan berat badan yang drastis
4. Perubahan pola diet yang drastis
5. Penggunaan KB/ terapi hormonal lainnya juga merupakan beberapa penyebab menstruasi menjadi tidak teratur, kadang dapat memanjang ataupun memendek.
6. Kehamilan
7. Penyakit lainnya yang mempengaruhi sistem hormonal
Siklus mens dipengaruhi oleh faktor-faktor diatas, oleh karena itu dapat memanjang/ memendek, dipengaruhi oleh fluktuasi hormonal dalam tubuh.
Bila tespek negatif, maka tidak hamil, dan masalah haid bisa disebabkan berbagai faktor diatas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
apakah anda sedang merencanakan kehamilan?
apakah siklus menstruasi anda sebelumnya teratur?
siklus menstruasi setiap wanita berbeda-beda dari 21-35 hari, rata-rata normal 28 hari.
jika sudah 42 hari belum menstruasi dan hasil testpack negatif maka adanya perubahan hormon.
beberapa penyebab siklus menstruasi menjadi tidak teratur adalah karena adanya perubahan hormonal, penggunaan alat kontrasepsi, aktivitas yang berlebihan, pola makan yang kurang baik, kurang istrahat dan stress.
yang dapat anda lakukan adalah terapkan pola hidup sehat, kelola stress
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Jika saya haid biasanya teratur dan pada bula november tgl 2 saya haid smpai tgl 8, setalah itu pada tgl 30nya saya berhubungan dr tgl saya berhubungan itu hingga tgl 15 desember ini saya belum haid, uji 4x negatif.
Saat berhubungan sprema tidak di keluarkan di dlm dan memakain kondom, saat tidak memaki kondom hanya lendir yg keluar tapi kenapa saya hingga sekrang blm haid apakah ada kemungkinan hamil atau bagaimana tanda seperti keputihan dan jerawat ada, tetapi biasanya payudara saya kencang dan sakit tetapi ini hanya kencang saja tidak sakit, punggung hingga pinggang kadang kadang terasa sakit
Dok saya mau tanya siklus mens truasi saya periode november ke desember mencapi 42 hari masih belum haid, uji kehamila 4 kali hasilnya negatif, tanda tanda haid seperti jerawat dan keputihan sudah muncul tetapi koq masih belum haid
Dok saya mau tanya siklus mens truasi saya periode november ke desember mencapi 42 hari masih belum haid, uji kehamila 4 kali hasilnya negatif, tanda tanda haid seperti jerawat dan keputihan sudah muncul tetapi koq masih belum haid