April 12, 2019 13:36
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
wa'alaikumussalâm
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Beberapa penyebab bercak putih di mulut salah satunya dikarenakan infeksi jamur (oral thrush).
Oral thrush adalah infeksi jamur di bagian mulut dan lidah yang disebabkan oleh Candida albicans. Umumnya, Candida memang sudah ada di dalam mulut, tapi jumlahnya sangat sedikit. Selain itu, jamur ini biasanya dikendalikan oleh bakteri lain di tubuh, jadi jumlahnya tetap seimbang dan tidak menyebar luas.
Namun, penyakit atau obat tertentu bisa menganggu keseimbangan jamur dan bakteri. Akibatnya, populasi Candida tidak terkendali, saat itulah mulai terjadi adanya infeksi jamur di mulut.
Kondisi ini menyebabkan bercak putih di mulut, lidah, atau pipi bagian dalam. Infeksi jamur ini juga terkadang menyebar ke langit-langit mulut atau gusi.
Selain intu bisa disebabkan pula oleh leukoplakia (biasa pada perokok), virus herpes, komplikasi hiv, gejala kanker mulut, dsb.
Cara terbaik untuk mengetahui dan mengatasi bercak putih di mulut adalah dengan periksa ke dokter. Dokter bisa memberikan diagnosis dan panduan perawatan yang tepat. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
waalaikumsalam terimakasih telah menghubungi honestdocs
Beberapa kondisi yang dimungkinkan bila terdapat bercak pada mulut dan bibir diataranya
1. Candidiasis, infeksi jamur
2. Leukoplakia, merupakan tanda awal keganasan atau akibat trauma
3. sifilis sekunder, infeksi menular seksual diakibatkan oleh oral seks
4. Liken planus
Apakah Anda dapat melampirkan agar kami dapat membantu mengarahkan diagnosa tersebut bila memungkinkan. Dapatkan Anda menceritakan riwayat penyakit munculnya bercak tersebut?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assd
Ass dok, gmn cara mengatasi bercak2 putih pada mulut dan bibir, krn sdh 2 hri in tdk ada prbhan
Ass dok, gmn cara mengatasi bercak2 putih pada mulut dan bibir, krn sdh 2 hri in tdk ada prbhan