April 09, 2019 20:45
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu,
- berapakah usia Anda dan jenis kelamin Anda?
- sudah berapa lama mengalami keluhan nyeri perut ini?
- Apakah frekuensi kencing jadi meningkat/ anyang-anyangan?
- Apakah pernah mengalami kencing seperti berpasir/ berdarah?
- Apakah hanya dirasakan di sebelah kiri atau 2 belah pinggang?
- APakah dirasakan seperti pegal/ nyeri seperti ditusuk2?
- apakah dirasakan terus-menerus atau hilang timbul? atau saat posisi tertentu?
- Apakah ada keluhan penyerta seperti demam?
- Apakah saat buang air kecil rasanya tidak lampias?
- Apakah saat buang air kecil seperti tersendat-sendat?
Mohon sertakan informasi tambahan diatas agar kami dapat lebih memahami kondisi Anda.
Kemungkinan penyebab nyeri perut kiri sangat banyak. Area perut manusia terdiri dari jaringan kulit, lapisan otot, dan organ-organ dalam seperti usus, hati, ginjal, pankreas, dan sebagainya. Masing-masing struktur tersebut memiliki persarafan yang dapat menimbulkan nyeri bila mendapat stimulus. Berdasarkan lokasi munculnya nyeri perut, kita dapat memperkirakan struktur apa yang terlibat dan proses yang mendasari, dan ini memerlukan anamnesis, pemeriksaan fisik yang lebih komprehensif, dan pemeriksaan penunjang seperti rontgen atau USG untuk menentukan diagnosisnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
24 tahun, perempuan
Baru tadi sekitar 2jam yg lalu,
Ngga sering sih dok,
Tidak,
Sebelah kiri saja bagian bawah,
Tidak,
Iya hilang timbul
Tidak,
Tidak,
Tidak dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo, selamat malam,
Gejala sering pipis dikenali sebagai infeksi saluran kemih / ISK (Urinary Tract Infection/UTI). ISK merupakan infeksi yang terjadi pada salah satu bagian dari sistem kemih, seperti ginjal, ureter, kandung kemih atau uretra. Pada umumnya, ISK ini terjadi pada saluran kemih bagian bawah, yaitu kandung kemih dan uretra.
Infeksi ini lebih sering terjadi pada wanita dibandingkan pria. Karena wanita memiliki saluran uretra yang lebih pendek.
Dengan gejala :
- keinginan untuk terus menerus berkemih, walaupun kandung kemih kosong.
- sensasi terbakar setelah berkemih
- frekuensi berkemih sering, dengan jumlah urine yang sedikit
- kadang urine berwarna merah muda atau merah terang - tanda adanya darah pada urine
- bau urine yang menyengat
- pada wanita kadang disertai nyeri pada bagian panggul.
Infeksi ini dapat terjadi karena bakteri E.Coli yang biasanya terdapat pada saluran cerna menyebar dari anus ke uretra karena dekatnya kedua saluran tersebut pada wanita.
Beberapa hal yang dapat membantu mencegah terjadinya infeksi adalah :
- menjaga area kemih bersih dan kering : dengan menyeka dari arah depan ke arah anus setelah berkemih.
- minum air putih minimal 2 liter / sesuai dengan aktifias sehari-hari.
- hindari asupan alkohol dan minuman mengandung kafein
- hindari penggunakan produk yang mengandung parfum di area kemaluan
- gunakan pakaian dalam berbahan katun, dan tidak terlalu ketat untuk menjaga area tersebut kering
- berkemih setelah aktifitas seksual
- gunakan air mengalir untuk membasuh area genital, hindari penggunaan air yang ditampung, terutama di toilet umum.
-hindari menahan pipis
Apabila gejala tidak berkurang setelah mencoba minum banyak air putih, sebaiknya anda menemui dokter terdekat untuk mendapatkan antibiotik, dan pastikan anda menghabiskan antibiotik sesuai anjuran dokter.
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kalau sekarang sakitnya agak ketengah bagian perut bawah dok.. tapi pipis sudah tidak sakit.. pas di tekan sedikit rasanya sakit dok, kalau ini kenapa ya dook?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat pagi
Nyeri pada perut bagian bawah dapat disebabkan beberapa hal :
1. Batu ginjal pada kandung kemih atau uretra
2. Infeksi saluran kemih
3. Kista /PCOS / myom
4. tumor
5. Penyakit saluran cerna
6. Ovulasi
7. Nyeri menstruasi
8. Kehamilan ektopik
9. Endometriosis
10. Penyakit radang panggul
11. Radang usus buntu
12. Diverkulitis
Apakah sedang menstruasi? atau sedang diantara dua siklus menstruasi? apakah ini terjadi pertama kali?
Sebaiknya periksakan ke dokter untuk mencari tahu apa penyebab rasa nyeri ini
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tidak dok, sakit nya hilang timbul, apa ini bisa di sebut awal kehamilan atau tidak dok?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Ada beberapa pertanyaan
- Bagaimana siklus menstruasi teratur atau tidak
- hari pertama haid terakhir
- kapan terakhir berhubungan seksual
- Apakah terlambat haid? berapa lama?
Untuk mengetahui apakah ada kehamilan atau tidak, lakukan pemeriksaan testpack atau periksa ke dokter kandungan.
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
laki laki umur 24 tahun keluhan saya kepingin kencing terus menerus nyeri sebelah kiri terus menerus rasa tidak nyaman ada benjolan pada anus.
Pagi dok. Mulai tadi mlm pinggang bagian kiri dan perut saya terasa nyeri dan susah BAB dan susah buang air kecil.
Mulai tadi mlm pinggang bagian kiri dan perut saya terasa nyeri dan susah BAB dan buang air kecil
Saya mau tanya dok perut bagian kiri sakit tapi kalaw keteken .dan sesekali suka terasa panas dan perih.dan sering pegel sampe ke pinggang.itu kenapa ya dok.terima kasih
Selamat pagi dok.saya mau tanya.sakit perut sebelah kiri tapi kalaw ke teken.dan sesekali suka panas dan perih .bahkan pegel sampe ke pinggan itu kenapa ya dok makasih
Dok kenpa ya pas sya duduk terus berdiri langsung secara tiba tiba untuk shlat. Pandangan sya langsung kabur dan gemeteran jantung berdetak kenycang dan susah nafas.
Sma perut dan pinggang terasa panas dan mual"
Dok kenpa ya pas sya duduk terus berdiri langsung secara tiba tiba untuk shlat. Pandangan sya langsung kabur dan gemeteran jantung berdetak kenycang dan susah nafas.
Sma perut dan pinggang terasa panas dan mual"
Mohon penjelasan
Dok saya merasa nyeri di perut kiri bagian bawah..dan sudah lama saya sebentar sebentar ingin pipis..dan kalau mau pipis perut ku terasa nyeri...itu saya sakit apa ya sok?
Dok saya sakit perut di bagian bawah sebelah kiri dok..dan saya cepat merasa ingin pipis..kalau buat pipis rasa maaf rasa ngedenya sakit di perut..saya sakit apa ya dok
Doc. Saya mw tanya ini.
Kalau perut sebelah kiri kanan bawa di atas kemaluan klw di tekan terasa sakit ap ya doc
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Selamat pagi, nyeri perut di perut bawah kanan dan kiri itu bisa banyak hal yang menyebabkan.
Bisa diinformasikan jenis kelamin anda perempuan atau laki, dan usia berapa?
Sejak kapan nyeri?
Apakah ada gangguan BAK dan BAB?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, kalau nyeri perut sebelah kiri bagian bawah trus rasanya seperti ingin buang air kecil tapi pas buang air kecil sedikit dan agak sakit,, itu kenapa ya dok
Dok, kalau nyeri perut sebelah kiri bagian bawah trus rasanya seperti ingin buang air kecil tapi pas buang air kecil sedikit dan agak sakit,, itu kenapa ya dok