March 30, 2019 10:00
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Kondiloma akuminata adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus HPV dan ciri cirinya adalah pertumbuhan jaringan kulit yang tidak normal. Mengenai pertanyaan anda, ini sangat tergantung seberapa banyak jaringan anus yang dipotong dalam proses pembuangan kondilomanya. Ada beberapa struktur anus yang perlu anda ketahui, saluran anusnya, dan otot otot yang melingkari anus yaitu m. Sphincter Ani. Otot ini ada yang letaknya agak luar, m. sphincter ani externa dan ada yang letaknya lebih dalam, m. sphincter ani interna. Otot ini berfungsi untuk memberikan tonus pada anus dan menahan pengeluaran BAB, kentut, ataupun cairan. Bilamana operasi tersebut hanya mengambil sebagian dari otot tersebut, maka fungsinya masih dapat dipertahankan, tergantung berapa banyak otot yang terambil. Namun, apabila otot tersebut diambil total dan dibuat anus baru, maka otot sphincter ani tersebut dapat direkonstruksi juga mengambil otot lain dari tubuh. Anus yang sudah dibuang bersama jaringan kondilomanya tidak dapat dipasang kembali.
Disarankan untuk konsultasi terlebih dahulu dengan dokter bedahnya mengenai perihal diatas, agar anda lebih mengerti mengenai tindakan bedah yang akan dilakukan sebelum mengambil keputusan.
Sekian jawaban dari saya, semoga membantu dan mudah dimengerti. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang dimengerti.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
pagi dok,semoga dokter selalu dalam lindungan yg maha kuasa,aamiin dok kakak saya kenak penyakit kandiloma di anus sudah membesar sudah jadi seperti bunga kol dan harus di oprasi,kalau sudah di oprasi dan buat anus baru,anus lama bisa berfungsi lagi gk dok?karna bila memang harus menggunakan anus buatan selamanya kakak gk mau dok?jadi bagama sulusinya dok.terimakasih atas jawaban dan sarany
pagi dok,semoga dokter selalu dalam lindungan yg maha kuasa,aamiin dok kakak saya kenak penyakit kandiloma di anus sudah membesar sudah jadi seperti bunga kol dan harus di oprasi,kalau sudah di oprasi dan buat anus baru,anus lama bisa berfungsi lagi gk dok?karna bila memang harus menggunakan anus buatan selamanya kakak gk mau dok?jadi bagama sulusinya dok.terimakasih atas jawaban dan sarany