June 27, 2019 01:19
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat pagi Bu Sri, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Akibat pengangkatan kantong empedu biasanya bersifat jangka pendek, yaitu selama usus belum terbiasa dengan cairan empedu pasca kolesistektomi yang lebih encer sehingga rasa tidak enak, kembung, mual atau diare akan muncul manakala ibu mengonsumsi makanan berminyak atau mengandung lemak. Namun setelah masa adaptasi itu berakhir akan kembali seperti sedia kala .
Serta kemungkinan terjadinya sakit maag karena tumpahan asam lambung yang encer pada fase-fase awal pasca kolesistektomi dan keluhannya bisa saja dirasakan di kemudian hari.
Pasca pengangkatan kantong empedu, ada yang memberikan obat yang berperan sebagai untuk proteksi permukaan mukosa lambung dari cairan lambung yang sering tumpah, obat ini dikenal sebagai media surfaktan jenis sukralfat.
Jika keluhan tetap ada, sebaiknya Anda konsultasi dengan dokter penyakit dalam yang mendalami gastroenterologi (Sp.PD (K) GEH) dan sangat mungkin perlu dilakukan pemeriksaan endoskopi (gastroduodenoskopi).
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya ibu Sri (43). Yang ingin saya tanyakan kenapa setelah operasi pengangkatan empedunya saya jadi sering sakit .Sering drop ..padahal makanan terjaga.Minum saya suka air putih.saya jadi sering sakit.Daya tahan tubuh saya lemah sekali. Terima kasih dokter.
Saya ibu Sri (43). Yang ingin saya tanyakan kenapa setelah operasi pengangkatan empedunya saya jadi sering sakit .Sering drop ..padahal makanan terjaga.Minum saya suka air putih.saya jadi sering sakit.Daya tahan tubuh saya lemah sekali. Terima kasih dokter.