March 23, 2019 09:31
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat pagi!
terima kasih atas pertanyaannya
Apakah nyeri dirasakan pada bagian punggung atau pinggang?
Apakah memang sebelumnya punya riwayat alergi terhadap makanan tersebut?
Bila nyeri terlokalisir pada pinggang atau punggung, keluhan tersebut dapat terkait dengan adanya sensasi nyeri karena gangguan pada saraf, otot, atau tulang belakang. Kemungkinan yg dapat menyebabkan kondisi ini adalah:
1. Ada cedera atau trauma pada saat melaksanakan aktivitas yg menyebabkan reaksi radang pada otot punggung sehingga menimbulkan sensasi nyeri pada anda.
2. Gangguan pada tulang belakang yg disebabkan karena perubahan struktur tulang belakang yg dicetuskan karena, kurangnya berolahraga, kebiasaan menganggkat beban terlalu berat, atau faktor usia, sehingga menyebabkan struktur tulang belakang yg menyempit dan menjepit saraf sehingga memberikan sensasi nyeri pada anda.
3. Gangguan pada saraf tulang belakang yg dimana paling sering penyebabnya karena ada penekanan karena perubahan struktur tulang tadi.
4. Peradangan pada sendi seperti misalnya penyakit rheumatoid arthritis (radang kronis pada sendi), osteoarthritis (radang sendi tulang belakang), dan gout arthritis (penyakit asam urat)
Untuk penanganannya, kontrol kepada dokter khususnya dokter spesialis saraf, dan hindari dilakukannya aktivitas berat serta hindari terlalu lama duduk.
Untuk makanan, tidak ada pantangan spesifik bila terkait dengan keluhan di nyeri persarafan. Hanya saja akan berbeda kondisinya bila saudara anda memiliki riwayat adanya penyakit metabolik seperti diabetes, darah tinggi, atau asam urat.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau tanya dok. saudara laki-laki berusia 24th, dia mengaku mempunyai penyakit pada bagian saraf yang menyebabkan rasa nyeri. Dia mempunyai pantangan makanan, diantaranya: semua jenis seafood, semua jenis daging, makanan yang mengandung protein, gula , semua buah-buahan , terigu, minyak. Dia juga tidak bisa berdiri lama, ataupun duduk lama, tidak bisa mengangakat berat. Sebenarnya kena penyakit apa? mohon penjelasannya dok
Saya mau tanya dok. saudara laki-laki berusia 24th, dia mengaku mempunyai penyakit pada bagian saraf yang menyebabkan rasa nyeri. Dia mempunyai pantangan makanan, diantaranya: semua jenis seafood, semua jenis daging, makanan yang mengandung protein, gula , semua buah-buahan , terigu, minyak. Dia juga tidak bisa berdiri lama, ataupun duduk lama, tidak bisa mengangakat berat. Sebenarnya kena penyakit apa? mohon penjelasannya dok