March 03, 2019 18:43
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Timbulnya flek atau bercak – bercak perdarahan saat hamil muda atau di trimester awal memang kerap kali menjadi masalah yang dikeluhkan para ibu hamil. Hal ini tentu menimbulkan kekhawatiran yang luar biasa. Namun sebenarnya jangan terlalu panik menghadapi keluhan ini karena tidak semua penyebab keluhan ini adalah karena hal yang membahayakan. Perlu dibedakan apakah flek yang terjadi di awal kehamilan karena hal yang normal atau bukan.
Ada beberapa penyebab keluhan timbulnya perdarahan atau flek di usia kehamilan muda, yang paling sering adalah karena proses melekatnya sel telur yang telah dibuahi di dinding rahim. Perdarahan yang muncul hanya ringan saja artinya tidak terlalu banyak dan umumnya hanya berlangsung dalam beberapa jam atau hari saja. Ada juga hal lain yang menyebabkan keluhan ini antara lain pasca coitus (hubungan intim), akibat infeksi di organ reproduksi, perubahan hormonal bu hamil ataupun bisa juga karena kehamilan ektopik (hamil di luar kandungan) dan juga abortus (keguguran).
Untuk memastikan penyebab keluhan anda silakan anda melakukan konsultasi secara langsung dengan dokter agar bisa dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun pemeriksaan penunjang secara lebih detail. Terapi yang diberikan tergantung dari penyebab keluhan anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya hamil 3 bulan. Kalau siang hari suka ada flek coklat, tapi kalau malam mah gak ada.. Itu berlangsung baru 2 hari ini. Tapi keluarnya cuma sedikit sih.. Itu kenapa ya, Dok..?
Dok, saya hamil 3 bulan. Kalau siang hari suka ada flek coklat, tapi kalau malam mah gak ada.. Itu berlangsung baru 2 hari ini. Tapi keluarnya cuma sedikit sih.. Itu kenapa ya, Dok..?