September 18, 2019 19:13
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat malam!
terima kasih atas pertanyaannya
Apakah setelah pemberian obat parasetamol sang anak masih demam?
Apakah terdapat perdarahan pada gusi, atau adanya ruam pada kulit? (bercak merah)
Apakah masih terdapat keluhan muntah?
Kondisi anak anda tersebut bisa disebabkan oleh kurangnya konsumsi makanan berserat, infeksi saluran cerna, infeksi virus, infeksi bakteri, dan infeksi parasit.
Untuk mengetahui apakah penyebab dan juga penanganannya, sangat disarankan untuk segera memeriksakan anak ke dokter spesialis anak terdekat. Bila didapatkan gejala seperti lemas badan, tidak bisa makan, diare hingga lebih dari 4 kali dalam sehari, demam yang tak kunjung reda wapaupun dengan obat-obatan, saya sarankan untuk segera memeriksakan diri ke IGD terdekat ya untuk dilakukan penanganan secepat mungkin dan menghindari komplikasi yang dapat terjadi.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Keluhan yang anak ibu rasakan merupakan keluhan yang terjadi karena gangguan disaluran pencernaannya bu
Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi gangguan asam lambung :
1. Makanporsi kecil tetapi lebih sering
2. Hindari melewati jam makan
3. Selalu sediakan cemilan
4. Hindari makanan/minuman yang dapat meningkatkan asam lambung: kopi, makanan asam / berlemak / pedas
5. Perbanyak asupan sayur dan buah
6. Pastikan cukup minum air putih
bila demam masih berlanjut, sebaiknya ibu periksakan anak ibu ke dokter anak y a
Semoga informasi ini cukup bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Consistania Ribuan (dr.)
halo selamat pagi, terimakasih atas pertanyaannya.
apakah anak anda masih diare ?
apakah masih demam ? apakah anda mengukur suhu demam anak anda dengan termometer ? jika ya, berapakah suhu tertingginya ?
apakah disertai penurunan nafsu makan ?
apakah ada nyeri dibagian perut bagian bawah kanan ?
gejala yang anak anda alami dominan merupakan gejala pada saluran cerna, dan demam dapat dijadikan salah satu indikasi adanya infeksi . infeksi yang paling sering menyebabkan gangguan pada saluran cerna adalah infeksi bakteri termasuk typhoid oleh kuman salmonela ataupun enterocolitis karena bakteri e.coli.
gejala dari demam typhoid sendiri adalah demam lebih dari tiga hari disertai adanya gejala saluran cerna seperti mual muntah, konstpasi, diare . kuman typhoid menular lewat jalur fekal - oral (dari feses yang tercemar kuman dan termakan lewat mulut) karena higienitas yang kurang baik. disarankan melakukan pemeriksaan labolatorium seperti tubex dan atau widal untuk konfirmasi diagnosis jika demam sudah > 3 hari. jika positif anda disarankan membawa anak anda pada dokter spesialis anak untuk terapi antibiotik yang sesuai.
kemungkinan lain juga masih dapat dipikirkan adanya infeksi rotavirus yang sering menyebabkan gangguan pada saluran pencernaan seperti diare . infeksi virus dapat hilang sendiri atau self limitting disease, yang diperlukan hanya terapi suportif seperti cukup cairan, ketika ada diare maka harus ada asupan cairan untuk menggantikan cairan yang keluar, dan boleh diberikan tablet zinc untuk membantu pemulihan mukosa dinding usus.
untuk mengurangi gejala tidak nyaman diperut , dapat dihindari makanan yang terlalu pedas, asam, kopi agar tidak merangsang keasaman lambung, perbanyak minum air putih. sementara dapat menghentikan produk susu sampai diare benar benar hilang . obat demam seperti paracetamol boleh diberikan setiap 4 jam sesuai dosis jika demam belum turun, dan lakukan kompres hangat.
jika keluhan tidak membaik segera konsultasikan kepada dokter spesialis anak
terimakasih semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
anak sy usia 9th.tgl 14 jam 2 pg muntah2 berulang2.pagix sy bawa k puskesmas diberi obat antasida doen dan paracetamol. malamx anak sy mulai diare tapi muntahx membaik.besokx dia sempat demam dan masih diare.setelah hari ke 3 (senin) dia demam lagi malamx jadi sy lanjutkan minum paracetamolx.antasida doen sdh sy hentikan.namun setelah itu dia mangeluh sakit diperut bagian bawah/dibwh pusar pada saat makan (sy beri bubur dl)rasax seperti tertarik atau tertekan dibwh perut.
anak sy usia 9th.tgl 14 jam 2 pg muntah2 berulang2.pagix sy bawa k puskesmas diberi obat antasida doen dan paracetamol. malamx anak sy mulai diare tapi muntahx membaik.besokx dia sempat demam dan masih diare.setelah hari ke 3 (senin) dia demam lagi malamx jadi sy lanjutkan minum paracetamolx.antasida doen sdh sy hentikan.namun setelah itu dia mangeluh sakit diperut bagian bawah/dibwh pusar pada saat makan (sy beri bubur dl)rasax seperti tertarik atau tertekan dibwh perut.