May 24, 2019 22:01
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat malam, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Tes imunologi berkaitan dengan sistem imun atau antibodi tubuh. Biasanya, dokter akan melakukan pemeriksaan ini bila seseorang mengalami infeksi atau gangguan kesehatan yang berkaitan dengan sistem imun.
Ketika seseorang mengalami kelainan autoimun, sistem imunnya justru menyerang jaringan normal pada tubuh. Sistem imun pengidap penyakit autoimun akan memproduksi antibodi yang melekat pada sel tubuh.
Tes ini juga digunakan untuk mengetahui adanya gangguan sistem kekebalan tubuh. Antibodi ini sendiri memiliki berbagai jenis. Masing-masing dari mereka memiliki fungsi tersendiri yang dikenal sebagai imunoglobulin.
Misalnya, imunoglobulin A (IgA). Antibodi IgA ini merupakan jenis antibodi yang paling umum ditemukan dalam tubuh dan memiliki peran dalam timbulnya reaksi alergi.
Ada juga imunoglobulin E (IgE). Yang satu ini ditemukan di paru-paru, kulit, dan selaput lendir. Sama seperti IgA, IgE juga berperan dalam reaksi yang ditimbulkan oleh alergi.
Serta ada pula IgG, IgM, dan lain sebagainya.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apa yang menyebabkan mentruasi 2 kali sebulan?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat pagi, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- apakah hal ini terjadi pertama kalinya?
- umur
- apakah siklus menstruasi sebelumnya teratur atau tidak?
- riwayat persalinan / keguguran?
- apakah menggunakan KB?
Perubahan siklus menstruasi dapat dipengaruhi beberapa hal, misalnya
1. Perubahan hormonal
2. Pemakaian alat kb
3. Perubahan pola hidup : terlalu cape, kurang tidur atau aktifitas fisik berlebih
4. Perubahan pola diet
5. Perubahan berat badan yang drastis
6. Stress
7. Penyakit lainnya
8. Kehamilan / keguguran
Apakah akhir - akhir ini ada perubahan pola makan, kurang istirahat, terlalu cape atau stress? karena hal ini juga memicu gangguan siklus menstruasi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sebutkan dan jelaskan beberapa pemeriksaan imunoserologi
Widal
Sebutkan dan jelaskan jenis pemeriksaan imunologi dan jelaskan berserta kegunaan ny
Sebutkan dan jelaskan jenis pemeriksaan imunologi dan jelaskan berserta kegunaan ny