August 09, 2019 12:59
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat siang, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Siklus menstruasi yang normal berkisar antara 21-35 hari, dengan rata-rata 28 hari, Anda dapat menghitungnya dari hari pertama haid terakhir.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi siklus menstruasi antara lain:
1. Kondisi tertentu seperti stress psikis/ fisik
2. aktivitas/olahraga berlebihan dari biasa
3. Penurunan atau penambahan berat badan yang drastis
4. Perubahan pola diet yang drastis
5. Penggunaan KB/ terapi hormonal lainnya juga merupakan beberapa penyebab menstruasi menjadi tidak teratur, kadang dapat memanjang ataupun memendek.
6. Kehamilan
7. Penyakit lainnya yang mempengaruhi sistem hormonal
Siklus mens dipengaruhi oleh faktor-faktor diatas, oleh karena itu dapat memanjang/ memendek, dipengaruhi oleh fluktuasi hormonal dalam tubuh.
Berarti bulan agustus belum terlambat ya? Berarti bukan telat haid. Kemungkinan keputihan coklat tersebut dsebabkan hal lain, dan masih dalam batas normal.
Apakah anda berhubungan saat masa subur? Kapan terakhir anda berhubungan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat siang
Terima kasih sudah bertanya pada honestdocs
Saya akan coba menjawab
Siklus menstruasi biasanya sekitar 21-35 hari, dihitung dari hari pertama menstruasi bulan ini, hingga hari pertama menstruasi berikutnya.
Jika 15 juli terakhir, masih dalam batas normal.
Kapan terakhir berhubungan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
Selamat siang
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Bila siklus ibu 25 Hari, seharusnya ibu mendapatkan haid di tanggal 9 agustus
Pergeseran waktu haid selama 2 -3 Hari masih termasuk normal
Apakah ibu sedang merencanakan kehamilan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
HB 23 Juli dan 25 Juli 2019
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat siang,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Siklus haid yang normal umumnya berkisar antara 21-35 hari setiap bulannya dengan durasi antara 2-8 hari. Siklus haid pada setiap bulan dapat memanjang atau memendek dan masih dikatakan normal apabila berada pada kisaran normal.
Untuk saat ini, sulit untuk mengatakan bahwa Ibu sudah terlambat haid karena seharusnya Ibu mengalami haid kemarin atau hari ini.
Apabila Ibu melakukan hubungan seksual belakangan ini, maka kemungkinan Anda sedang hamil dapat saja terjadi. Namun tidak semua telat haid berarti hamil, adapun faktor lain yang dapat menyebabkannya seperti:
-Penggunaan KB
-Gangguan hormon
-Stress berlebihan
-Berat badan terlalu kurus/gemuk
-Perubahan pola makan dan aktivitas
-Kondisi medis lainnya
Untuk saat ini, kami anjurkan Anda untuk mengelola stress agar tidak stress berlebihan, tidak kecapean, olahraga teratur dan mengikuti pola hidup sehat.
Bila haid tak kunjung datang setelah beberapa hari ini, sebaiknya melakukan testpack kehamilan yang dapat dilakukan sekitar 5-7 hari setelah keterlambatan haid dan dilakukan pada urine pertama pagi hari, untuk hasil yang lebih akurat.
Demikian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs. Apakah sudah aktif secra seksual? Menggunakan kb/ alat kontrasepsi?
Apabila hari pertama terakhir haid tanggal 15 Juli, dan siklus anda 25 hari, maka seharusnya anda haid kembali kemarin pada tanggal 8 Agustus.
Selain kehamilan, terlambat haid bisa disebabkan oleh hal berikut, di antaranya:
-Stres
Ketika stres, hormon dan bagian otak yang bertanggung jawab mengatur siklus menstruasi, yaitu hipotalamus, akan terganggu. Selain itu, berat badan bisa naik atau turun secara drastis sebagai akibat dari stres. Itu semua dapat memengaruhi siklus menstruasi. Disarankan untuk berlatih teknik relaksasi, mengubah gaya hidup, dan rutin berolahraga agar siklus haid kembali lancar.
-Obesitas
Penambahan berat badan bisa memicu perubahan hormonal pada wanita. Penelitian menunjukkan bahwa wanita dengan indeks massa tubuh 25 – 30, atau lebih dari 30, memiliki risiko tinggi mengalami menstruasi terlambat. Diet dan olahraga disarankan.
-Berat badan turun
Menstruasi terlambat kemungkinan dialami oleh perempuan dengan gangguan makan, seperti anoreksia.
-Alat kontrasepsi
Pil KB atau pil pencegah kehamilan mengandung hormon estrogen dan progestin yang mencegah indung telur melepaskan sel telur. Dibutuhkan waktu hingga enam bulan agar siklus menstruasi kembali konsisten setelah berhenti mengonsumsi pil KB. Alat kontrasepsi hormonal yang ditanam atau disuntik juga dapat menyebabkan menstruasi terlambat.
-Sindrom ovarim polikistik; kondisi di mana terdapat kelainan pada hormon dan sistem metabolisme sehingga fungsi indung telur terganggu. Kondisi ini dapat menyebabkan menstruasi terlambat atau tidak menstruasi sama sekali, dan dapat memengaruhi kesuburan.
-Masalah tiroid
Kelenjar tiroid berfungsi mengatur metabolisme tubuh. Jika hormon ini tidak bekerja dengan baik, menstruasi pun bisa terganggu. Kelenjar tiroid bermasalah dapat dikenali dengan gejala berupa tubuh merasa sangat kelelahan, berat badan cepat berubah, rambut rontok, dan sensitif terhadap suhu panas atau dingin.
Segera periksakan untuk mengetahui penyebab terlambat haid ke dokter sehingga dapat diberikan edukasi dan terapi yang tepat.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila 15 Juli merupakan hari terakhir haid bersih, maka 23 juli dan 25 juli merupakan termasuk masa subur anda. Anda dapat menunggu dulu sampai tanggal seharusnya anda haid lagi bulan Agustus, kemudian dapat memeriksa tespek mulai dari hari pertama telat haid.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk mengetahui masa subur, perlu diketahui berapa hari sekali datangnya haid, masa subur biasanya terjadi pada 12-16 hari sebelum haid berikutnya. Masa subur mudah dihitung bila haid teratur.
Misal Haid terjadi setiap 28 hari, maka masa suburnya adalah hari ke 10-17.
Karena siklus ibu 25 Hari, maka Masa subur ibu adalah di Hari 9-15, yaitu di tanggal 24 juli- 30 juli ya bu
Bila sampai tanggal 1- agustus ibu tidak mendapatkan haid, lakukan pemeriksaan tespack dengan menggunakan urine/ air kencing pertama setelah bangun pagi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Siklus haid 21-35 hari, ibu perlu menunggu untuk hasil. Bisa ingin mencoba testpack pun tidak masalah
Test pack untuk memeriksa kehamilan dengan hormon hcg dalam tubuh.
ß-hCG adalah hormon yang dihasilkan oleh sel-sel yang terbentuk di plasenta, terbentuk akibat adanya penempelan sel telur yang telah dibuahi pada dinding rahim (bisa terbentuk janin, bisa juga tidak)
Terdeteksi paling cepat sekitar 12-14 hari setelah pembuahan. setelah itu akan bertambah tiap 72 jam.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ya saya tidak pernah menggunakan KB setelah kelahiran anak pertama saya. Sebelumnya saya cek ditgl 23 Juli dengan ovutest alat cek kesuburan dan hasilnya 2 garis, saya HB di tgl 23 dan 25 Juli, berharap positif hanya saja khawatir knp ada flek cokelat, biasa tidak lama flek atau keputihan cokelat saya lgsg haid, tetapi ini tidak, kapan tgl yg pas untuk sya tes kehamilan karena khawatir kecewa hasil negatif?
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Waktu terbaik untuk melakukan tes kehamilan adalah saat buang air kecil pertama di pagi hari. Di waktu tersebut hormon HCG (hormon kehamilan) di dalam urine lebih tinggi, sehingga kehamilan pun akan cepat terdeteksi oleh testpack.
Kemudian dianjurkan untuk menunggu saat keterlambatan haid sampai satu minggu. Waktu ini diperlukan agar kadar hormon HCG di dalam urine semakin tinggi, sehingga lebih mudah terdeteksi oleh testpack.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Flek tersebut dapat merupakan tanda mau datangnya haid atau tanda kehamilan ya bu
Karena siklus ibu 25 Hari, maka Masa subur ibu adalah di Hari 9-15, yaitu di tanggal 24 juli- 30 juli ya bu
Bila sampai tanggal 16 agustus ibu tidak mendapatkan haid, lakukan pemeriksaan tespack dengan menggunakan urine/ air kencing pertama setelah bangun pagi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Assalamualaikum.. Dok saya mau tanya nih.. Kan saya telat datang bulan dan perhitungan saya saya haid ter akhir di tgl.23 juli dan sampai sakrg saya blm haid juga dok. Apa itu bisa di katakan hamil ya dok. Terimakasi.
Assalamualaikum.. Dok saya mau tanya nih.. Kan saya telat datang bulan dan perhitungan saya saya haid ter akhir di tgl.23 juli dan sampai sakrg saya blm haid juga dok. Apa itu bisa di katakan hamil ya dok. Terimakasi.
Assalamualaikum.. Dok saya mau tanya nih.. Kan saya telat datang bulan dan perhitungan saya saya haid ter akhir di tgl.23 juli dan sampai sakrg saya blm haid juga dok. Apa itu bisa di katakan hamil ya dok. Terimakasi.
Assalamualaikum dok,sya mau tanya bulan kemaren sya haid tgal 16,,tpi sampe skrang tgal 23 knpa blm haid ya dok....melakukan hubungan sma suami tgal 25,27,tgal 4 tp dikluarin diluar karena tidak kb....apakah ini bisa dikatakan hamil dok,,,payudara jga sakit seperti mau haid
Ass.dok sya bulan kmaren haid tgal 16,sampe skrg tgal 23 blom dpet haid,berhubungan sma suami tgal 25,27 dn terakhir tgal 5,ttapi dikluarin diluar,karena sy tidak kb dok,apkah ini bisa jdi hmil,sdangkan saat ini pyudara saya sakit sperti mau haid....bgaimna dok
Assalamualaikum dok sy mau tanya
Sy biasanya haid tngl 25 tpi Wktu bulan 10 sy haid tangal 15 tpi tngl 25 sy haid lagi, terus bln 11 ini sy belum haid sma sekali padahal tngl 25 sdh lewat dok
Sy sudah Coba priksa pkai tes pek tpi negatif,
Sy cuman kwatir ada masalah sma rahim sy dok
Sy sudah Coba priksa pkai tes pek tpi negatif,
Sy cuman kwatir ada masalah sma rahim sy dok
Pagi dok, saya mau tanya saya haid dari tanggal 15 sampai sekarang belum selesai dok, apa penyebabnya ya?
Terima kasih
Pagi dok, saya mau tanya saya haid dari tanggal 15 sampai sekarang belum selesai dok, apa penyebabnya ya?
Terima kasih
Haid saya kemarin tgl 15 Juli 2019, dengan periode haid 25 hari, dan haid saya selalu teratur, apakah saat ini sudah terlambat haid?
Haid saya kemarin tgl 15 Juli 2019, dengan periode haid 25 hari, dan haid saya selalu teratur, apakah saat ini sudah terlambat haid?