June 02, 2019 14:53
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat sore!
terima kasih atas pertanyaannya
Berapakah umur anda saat ini?
adakah teraba benjolan pada payudara? atau saat ini lebih terasa nyeri pada tulang rusuknya?
Perubahan hormonal saat kehamilan memang benar dapat terkait dengan keluhan nyeri atau kelainan medis pada payudara. Bila keluhan sudah terjadi sebelum hamil, maka perlu dilakukan pemeriksaan evaluasi kembali karena sejatinya penegakan diagnosis medis haruslah melalui pemeriksaan keseluruhan, hingga pada riwayat penyakit terdahulu maupun riwayat penyakit keluarga.
nyeri dada saat menarik napas dapat terjadi karena beberapa faktor diantaranya :
1. nyeri otot dada akibat inflamasi
2. penyakit jantung
3. kelainan pada struktur yang berhubungan dengan paru-paru
4. kelainan pada saluran pencernaan
5. adanya gangguan psikologis seperti stress
Nyeri dada akan berhubungan dengan jantung hanya apabila nyeri tersebut dirasakan seperti tertindih benda berat, terus menerus, serta dapat menjalar ke bahu ataupun rahang dan ini dapat berlangsung tidak hanya saat menarik napas. Jika nyeri dada disertai mual dan muntah serta sulit menelan maka akan terkait dengan saluran pencernaan dapat berupa lambung atau kerongkongan (esofagus). Pada nyeri dada saat napas panjang dengan tanpa disertai keluhan lain, biasanya lebih mengarah pada adanya inflamasi pada tulang rawan dada yang dapat diakibatkan oleh trauma, sering beraktivitas berat, ataupun melakukan sesuatu secara berulang-ulang tanpa istirahat. Keluhan ini dapat membaik dengan mengkonsumsi obat pereda nyeri seperti natrium diclofenac atau ibuprofen, dan diiringi dengan istirahat dari melakukan aktivitas berat.
Untuk dapat mengetahui secara pasti penyebab dari nyeri dada saudara, dapat memeriksakan diri ke dokter bila perlu dilakukan pemeriksaan mendetail apabila dicurigai adanya kelainan pada organ tertentu. Dengan diketahui penyebabnya maka pengobatan yang dilakukan pun dapat optimal sehingga keluhan saudara diharapkan mereda dan tidak lagi mengganggu.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
terima kasih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya berumur 24 THN, anak pertama dan kedua sama2 Asi eksklusif namun saat anak pertama dulu saat asi penuh baru terasa sakit, yang sekarang saat asi hampir habis pun terasa seperti di tusuk2 jarum, apalagi saat penuh.... Tidak ada benjolan pada payudara, saya juga tidak bekerja atau melakukan aktifitas berat, riwayat keluarga tidak ada sakit jantung atau sakit dada lainnya...
Saya merasakan dada seperti di tindih saat tidur..
Saat operasi SC kemarin saya alergi bius jadi wajah saya bengkak, kemudian perawat datang bilang "kata dokter anestesi infusnya di ganti sekalian untuk paru2" padahal saya sebelumnya gak ada keluhan paru2, datang ke RS pun segar bugar...
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Apakah ibu mengalami kesulitan saat menarik nafas saat ini? atau keluhan hanya terasa saat ibu tidur?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saat tidur kemudian dada sakit disitu baru terasa sakit...
Tapi tidak setiap malam, kadang2 saja ..
Saya takutnya kalau itu jantung kemudian serangan jantung. Kan sungguh menakutkan ..
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo bu, terima kasih sudah memberikan tambahan informasi
Apakah ibu memiliki riwayat gangguan asam lambung?
bila iya, kemungkinan nyeri dada disebabkan gangguan asam lambungnya bu
Memang penyebab nyeri dada itu banyak sekali :
1. Serangan jantung
2. Gangguan asam lambung
3. Ketegangan otot sekitar dada.
4. Pankreatitis
5. Emboli paru
6. Radang selaput paru
7. Serangan panik
8. Penyakit lainnya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang,, saya menanyakan penyakit saya dok.... Pertamanya saya merasakan nyeri di payudara saya, saya pernah ke dokter sp.penyakit dalam, tapi di katakan saya tidak apa2 hanya perubahan hormon saja karena saya sedang hamil. Padahal nyeri itu terasa jauh sebelum saya hamil. Kemudian satu bulan lalu saya melahirkan secara Caesar dan sekarang saat tidur saya sering merasa sakit dada seperti di tindih benda berat, saya coba tarik nafas seperti mau berhenti nafas saya. Dan sekarang tulang rusuk paling bawah yg kiri dan kanan terasa sakit.... Terima kasih
Selamat siang,, saya menanyakan penyakit saya dok.... Pertamanya saya merasakan nyeri di payudara saya, saya pernah ke dokter sp.penyakit dalam, tapi di katakan saya tidak apa2 hanya perubahan hormon saja karena saya sedang hamil. Padahal nyeri itu terasa jauh sebelum saya hamil. Kemudian satu bulan lalu saya melahirkan secara Caesar dan sekarang saat tidur saya sering merasa sakit dada seperti di tindih benda berat, saya coba tarik nafas seperti mau berhenti nafas saya. Dan sekarang tulang rusuk paling bawah yg kiri dan kanan terasa sakit.... Terima kasih