February 28, 2019 20:17
March 02, 2019 02:17
Namun untuk memastikan penyebab keluhan anda sebaiknya dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter baik dengan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang yang dibutuhkan sehingga bisa ditegakkan diagnosis yang tepat serta mendapat pengobatan yang sesuai dengan kondisi anda.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat Pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Keluhan buang air kecil yang sering namun hanya sedikit – sedikit bisa terjadi karena beberapa hal mulai dari sebab ringan atau karena masalah tertentu yang lebih berat atau bahkan termasuk respon normal tubuh. Berikut akan dipaparkan beberapa kemungkinan penyebab sering kencing yaitu antara lain:
- Terlalu banyak konsumsi air
- Minum minuman tertentu yang dapat meningkatkan frekuensi berkemih (misal kafein, garam, dsb)
- Infeksi saluran kemih. Umumnya selain keluhan sering kencing dan kencing sedikit – sedikit, juga disertai keluhan lainnya seperti demam, nyeri atau rasa tidak nyaman pada perut, terasa anyang-anyangan meski sehabis berkemih, nyeri saat berkemih, dsb. Salah satu penyebab paling sering dari kencing sering dan sedikit – sedikit pada usia muda.
- Pembesaran kelenjar prostat (pada laki – laki). Keluhan kencing berupa kencing sedikit – sedikit, sering kencing terutama malam hari, ada periode tunggu saat mengeluarkan air kemihnya (tidak langsung keluar air kemihnya), dan lain sebagainya.
- Diabetes melitus (kencing manis)
- Konsumsi obat -obat tertentu , misal : diuretik (furosemid, dll)
- Penyebab lain
Namun untuk memastikan penyebab keluhan anda sebaiknya dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter baik dengan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang yang dibutuhkan sehingga bisa ditegakkan diagnosis yang tepat serta mendapat pengobatan yang sesuai dengan kondisi anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok mau nanya, 2 hari ini saya mengalami sering kencing, dan tidak bisa ditahan, hampir 10 menit sekali, tapi keluarnya cuma sedikit, apa penyebabnya dok,
dok mau nanya, 2 hari ini saya mengalami sering kencing, dan tidak bisa ditahan, hampir 10 menit sekali, tapi keluarnya cuma sedikit, apa penyebabnya dok,