August 23, 2019 15:06
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, berapa usia anda? Bagaimana keadaan saat ini?
Saya mengerti kekhawatiran anda. Memang salah satu patofisiologi yang terjadi pada penyakit DBD adalah trombositopenia, atau penurunan jumlah trombosit. Ini dapat terjadi melalui beberapa mekanisme, antara lain agregasi trombosit, terpakainya trombosit untuk menutup perdarahan yang terjadi, dan tertekannya produksi trombosit di sumsum tulang. Yang anda perlu tahu, penurunan jumlah trombosit tidak begitu berarti sekarang dalam penanganan DBD, karena tidak memberikan arti klinis yang penting. Yang paling penting adalah mempersiapkan diri untuk melewati fase kritis, yaitu sekitar hari ke 4-6 demam. Dalam proses perjalanan pernyakit DBD, setelah pada demam hari ke 4-6, maka demam akan turun, seakan akan sembuh, namun disertai dengan plasma leakage, atau keluarnya cairan plasma dari pembuluh darah. Ini yang sering kali berbahaya karena menyebabkan syok hipovolemik, dan bisa fatal. Bila selama fase kritis kebutuhan cairannya teratasi dengan infus, maka tidak ada yang anda perlu khawatirkan. Setelah fase kritis, anda akan sembuh sendiri, karena DBD adalah penyakit yang self limiting/ dapat sembuh sendiri.
Sekian jawaban dari saya ,semoga bermanfaat dan mudah dimengerti. Silahkan bertanya kembali apabila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Medical Check Up Paket Gold Di Path Lab Klinik
Medical check-up diperlukan baik oleh perempuan maupun laki-laki, baik anak muda maupun orang lanjut usia. Orang yang terlihat sehat pun perlu melakukan medical check-up, terutama untuk memeriksa tingkat kesehatan dan mencegah secara dini jika adanya penyakit serius yang belum menunjukkan gejala.
Usia 26 thn, skrg sy merasa sehat hanya sedikit lemas.. dg napas pendek2
Sy tidak diinfus krn dokter masi bilang klo trombosit saya diatas normal sehingga harus cek lg 2 hari lg..
Sementara saya bsk harus bekerja.. apakah tidak masalah dok? Lagipula belom terlihat trombosit yg berkurang smpe 100 dan sepertinya klo dr pagi-siang sy masi bs bekerja normal
Trimakasih
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Dari informasi yang diberikan, anda terkena infeksi virus.
Pada infeksi virus, trombosit biasanya mengalami penurunan di hari ke 5-7 dan kemudian perlahan-lahan akan kembali naik.
Seperti infeksi virus pada umumnya, infeksi ini akan sembuh dengan sendirinya seiring waktu (self-limiting disease).
Yang dapat anda lakukan adalah
- memastikan anda memiliki asupan cairan yang cukup
- cukup beristirahat
- memiliki asupan gizi yang baik
Selama anda tidak terlalu cape, anda masih dapat bekerja dengan normal.
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mengalami demam tinggi dan menggigil selama 4 hari hingga 40c (hanya tiap sore dan malam) Sudah cek darah 2x.. hari kedua demam 174, hari keempat 154 trombositnya Sekarang hari ke 5, dan di pagi smpe sore hari saya merasa sehat namun seperti lemas dan gelisah, detak jantung agak melemah, bagian dlm perut agak sakit dan dada seperti ada yg menekan hingga napas menjadi pendek2.. Penyakit apa yg saya alami? Krn sy bekerja, dan dokter hny bilang mgkn DB tp bs diketahui 2 hari lg saya hrs cek darah krn trombosit menurun tp masi diatas normal.. tp besok sya hrs bekerja normal.. Trimakasih
Saya mengalami demam tinggi dan menggigil selama 4 hari hingga 40c (hanya tiap sore dan malam) Sudah cek darah 2x.. hari kedua demam 174, hari keempat 154 trombositnya Sekarang hari ke 5, dan di pagi smpe sore hari saya merasa sehat namun seperti lemas dan gelisah, detak jantung agak melemah, bagian dlm perut agak sakit dan dada seperti ada yg menekan hingga napas menjadi pendek2.. Penyakit apa yg saya alami? Krn sy bekerja, dan dokter hny bilang mgkn DB tp bs diketahui 2 hari lg saya hrs cek darah krn trombosit menurun tp masi diatas normal.. tp besok sya hrs bekerja normal.. Trimakasih