May 15, 2019 19:56
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo ,
Selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui :
- umur dan jenis kelamin
- obat apa yang sudah dicoba diberikan
- apakah terjadi di satu mata atau dikedua mata?
- apakah sakit?berwarna kemerahan atau terasa hangat?
- keluhan apa yang dirasakan?
- sudah berapa lama keluhan ini dirasakan?
Saya tunggu informasi lebih lanjutnya agar saya dapat memberikan keterangan lebih detail mengenai pertanyaan anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan:
1. Berapakah usia anda?
2. Apakah keluhan mata yang anda rasakan? Apakah itu mata merah, mata sakit, atau mata kabur?
3. Sudah sejak kapan anda merasakan keluhan tersebut?
4. Obat apa saja yang sudah anda pakai?
Informasi diatas akan membantu kami untuk lebih memahami kondisi anda. Saya tunggu ya jawabannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya umur 21 tahun , mata saya sekarang merah terasa gatal perih mengeluarkan kotoran berair dan sakit di bagian atas kelopak mata
saya sudah pakai obat salep Erlamycetin Chloramphenicol tapi tetap tidak ada perubahan bahkan hanya bertambah bengkak dan gatal
saya sudah 5 hari merasa sakit sekali
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik, terima kasih telah merespons.
Dari keluhan anda, sepertinya anda mengalami conjungtivitis. Conjungtivitis adalah peradangan selaput mata paling luar, yang ditandai keluhan mata merah, perih, gatal, dengan pengeluaran banyak air mata dan kotoran mata. Ini paling sering desebabkan oleh infeksi virus, namun dapat juga disebabkan alergi atau infeksi bakteria.
Terapinya tergantung dengan penyebabnya. Bila infeksi virus, maka cukup butuh tetes air mata artifisial, karena dapat sembuh sendiri. Jika infeksi bakteri, butuh tetes mata antibiotik. Salep mata kurang tepat dalam terapi conjungtivitis, lebih cocok menggunakan tetes mata antibiotik.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dokter bisa sarankan obat tetes mata merk apa yang harus saya gunakan ?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Mata merah yang disertai rasa gatal dapat disebabkan oleh :
- benda asing : debu, dll
- reaksi alergi
- infeksi bakteri
- infeksi virus
-kurang tidur / menatap layar terlalu lama
- mata kering (dry eyes)
Beberapa hal yang dapat dilakukan sementara :
- Hindari mengucek kedua mata
- Jaga kedua tangan tetap bersih
- Gunakan pelindung mata / kaca mata
- hindari pemberian obat sebelum anda memeriksakan mata anda ke dokter mata
Dari informasi yang diberikan, mata merah disertai gatal dan perih dan keluar cairan berarti ada infeksi yang terjadi, baik oleh bakteri atau virus
Karena sudah berjalan 5 hari dan tidak ada respon terhadap tetes mata sebelumnya, sebaiknya periksakan ke dokter mata
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk tetes mata, sebaiknya periksakan ke dokter mata, Karena sudah berjalan 5 hari dan tidak ada respon terhadap tetes mata sebelumnya, sebaiknya periksakan ke dokter mata
Beberapa hal yang dapat dilakukan sementara :
- Hindari mengucek kedua mata
- Jaga kedua tangan tetap bersih
- Gunakan pelindung mata / kaca mata
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Perlu diingat, bila nanti mendapatkan tetes mata atau salep mata dari dokter mata :
- pastikan tangan bersih sebelum dan sesudah memberikan obat mata
- berikan obat mata pada kedua bola mata
- gunakan pelindung mata
- hindari mengucek mata yang gatal
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Tetes mata yang tepat adalah tetes mata antibiotik, karena itu saya menyarankan untuk periksa ke dokter / spesialis mata saja agar mendapat resep tetes mata yang tepat, karena penggunaan antibiotik harus tepat jenis dan tepat dosis.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Baik sama sama, semoga lekas sembuh. Sementara hindari mengucek mata agar tidak menambah peradangan/iritasi pada mata.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Sebaiknya ibu periksa dulu ke dokter mata ya sebelum mencoba menggunakan tetes mata
Perlu diingat, bila nanti mendapatkan tetes mata atau salep mata dari dokter mata :
- pastikan tangan bersih sebelum dan sesudah memberikan obat mata
- berikan obat mata pada kedua bola mata
- gunakan pelindung mata
- hindari mengucek mata yang gatal
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya sakit mata karena tertular dari orang lain obat tetes dan salep apa yg bagus dan cepat sembuh?
Dok saya sakit mata karena tertular dari orang lain obat tetes dan salep apa yg bagus dan cepat sembuh?