November 18, 2019 15:43
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore,
Kemungkinan yang Anda alami adalah kejang leher.
Kejang leher adalah kontraksi otot-otot di leher. Hal ini dapat terjadi karena cedera, terlalu sering digunakan, postur yang buruk, atau stres.
Tips untuk Anda:
- Lakukan pemijatan ringan pada otot otot leher.
- Jika terasa sakit gunakan obat pereda nyeri ibuprofen.
- Kompres hangat di area leher.
- Mandi dengan air hangat.
Sebaiknya Anda periksakan ke dokter saraf untuk pemeriksaan dan penanganannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore,
Seperti yang sudah dijelaskan, itu dapat berupa spasme otot leher. Anda dapat menggunakan kompres hangat di area leher untuk membantu relaksasikan otot. Bila keluhan dirasakan sangat mengganggu, periksakan ke dokter/ rumah sakit untuk terapi lebih lanjut seperti muscle relaxan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Penggunaan otot yang berlebihan bisa menyebabkan hal tersebut. Istirahat dan kompres hangat biasanya akan membantu.
Gunakan pereda nyeri seperti ibuprofen untuk mengurangi rasa kurang nyaman
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kira2 sampai berapa hari sesenggukannya bisa berhenti dok?
kira2 sampai berapa Hari lagi sesenggukannya bisa berhenti dok?
Mau nanya dok saya umur 16 tahun dibagian leher saya bergerak sendiri kayak setelah habis nangis (sesenggukan) udah 4 hari gak berhenti2,sebelumnya saya melakukan penilaian disekolah olahraga back up,sit up,sama push up,apa itu berpengaruh pada leher saya yang sesenggukan?
Mau nanya dok saya umur 16 tahun dibagian leher saya bergerak sendiri kayak setelah habis nangis (sesenggukan) udah 4 hari gak berhenti2,sebelumnya saya melakukan penilaian disekolah olahraga back up,sit up,sama push up,apa itu berpengaruh pada leher saya yang sesenggukan?