September 15, 2019 19:35
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah ibu menggunakan KB?
Setelah melahirkan dan menyusui, tubuh akan mulai kembali menyesuaikan diri terhadap siklus menstruasi yang baru, yang ibu alami merupakan hal yang wajar terjadi ya bu
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Meso Slimming Treatment di Reface Clinic
Meso Slimming merupakan teknik non-bedah kosmetik dimana mikroskopis kecil dari obat-obatan kelas medis, vitamin, mineral dan asam amino disuntikkan ke dalam lapisan kulit. Penyuntikan dilakukan pada bagian atas dan tengah untuk mengatasi berbagai jenis masalah penumpukan lemak. Suntikan akan diberikan ke dalam mesoderm, yaitu lapisan lemak dan jaringan di bawah kulit. Befungsi untuk menghilangkan lemak tubuh yang tidak diinginkan dan selulit.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
Halo selamat malam, saya dr.Vania akan membantu menjawab pertanyaan anda
- Berapakah usia dan berat badan anda?
- Apakah haid anda sebelum memiliki momongan berjalan teratur?
Kejadian seperti ini hal yang biasa, dan banyak juga wanita lain mengalami hal serupa seperti anda (apalagi pada wanita usia lebih dewasa dan wanita yang menjelang menopause)
Normalnya siklus haid usia remaja bisa 21-45hari, berbeda dengan orang usia dewasa 21-35hari
beberapa faktor penyebab haid tidak teratur adalah riwayat keluarga, stres, terlalu kelelahan, berat badan yang terlalu gemuk atau terlalu kekurusan , mau menopause, psikologis, perokok, efek samping obat juga dapat berpengaruh terhadap siklus haid.
Akan tetapi bila masih dalam batas normal (tidak ada nyeri yang amat hebat di bagian perut bawah atau nyeri hebat yang tak tertahankan saat haid) semua akan baik baik saja.
dengan menjaga pola hidup sehat, siklus haid pun nanti nya akan teratur. Makan makanan yang sehat dan bergizi ,olah raga, serta istirahat cukup.
silahkan anda berKonsultasi dengan dokter spesialis kandungan untuk pemeriksaan dan penanganan lanjut
semoga bisa dimengerti. Terima kasih sudah bertanya di honestdocs.id
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, terimakasih telah menghbungi honestdocs.
Karena Anda sedang menyusui dan baru mendapatkan haid, maka hal itu tergolong wajar dan tak perlu dikhawatirkan. Hal ini terkait dengan kondisi hormonal yang belum kembali seperti sebelum hamil.
Hormon prolactin yang berperan dalam menunjang ASI dapat menyebabkan haid telat dan gangguan pendarahan pada haid.
Namun apakah Anda menggunakan kontrasepsi?
Jika ingin menunda kehamilan, maka sebaiknya gunakan kontrasepsi, karena berhubungan intim pada masa-masa seperti ini dapat menyebabkan kehamilan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya ibu menyusui bayi 13bln. Bulan lalu saya haid pertama kali setelah 1thn saya menyusui dan tidak haid. Yaitu ditanggal 16 dan selesai 5hr setalahnya. Bulan ini saya haid hanya flek ditanggal 14 dan berlangsung hanya 2hr. Apakah normal?
Saya ibu menyusui bayi 13bln. Bulan lalu saya haid pertama kali setelah 1thn saya menyusui dan tidak haid. Yaitu ditanggal 16 dan selesai 5hr setalahnya. Bulan ini saya haid hanya flek ditanggal 14 dan berlangsung hanya 2hr. Apakah normal?