August 21, 2019 17:53
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Terima kasih sudah bertanya
Anda sudah menikah berapa lama?
Siklus menstruasi teratur?
Kapan terakhir menstruasi?
Ada riwayat keguguran?
Riwayat sakit maag?
Saya sedikit menjelaskan sambil menunggu komfirmasi anda
Tanda awal kehamilan
1. Tidak menstruasi
2. Perubahan payudara
Membesar, puting susu membesar dan warna gelap
3. Sering buang air kecil
Akibat rahim terisi janin yang menekan kandung kemih
4. Perubahan nafsu makan
nafsu makan cenderung meningkat (craving of hunger)
5. Peka terhadap bau
6. Mual dan muntah
7. Sesak nafas
8. Muncul flek dan keram perut
9. Konstipasi
10. Mood swing
Anda lakukan testpack agar lebih jelas, bila memang positif bisa periksakan ke dokter kandungan untuk di lakukan usg
Semoga jawaban saya berguna bagi anda
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
halo bu
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah siklus menstruasi ibu teratur atau tidak?
apakah ibu mengerti cara menghitung masa subur?
Lakukan hubungan intim setiap 2-3 hari sekali, terutama pada masa subur
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu melancarkan siklus menstruasi dan meningkatkan kesuburan:
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok (bila merokok)
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin :3-4 kali dalam seminggu dengan durasi minimal 30 menit
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
8. Perbanyak asupan makanan yang mengandung asam folat, vitamin E dan zinc
Untuk mengetahui apakah ibu hamil atau tidak, lakukan pemeriksaan testpack setelah 7 hari terlambat haid dengan menggunakan urin/ air kencing pertama di pagi hari
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Menurut saya menstruasi saya teratur, ya paling telat 2 atau sampai 4 hari,
Saya sangat ingin cepat hamil dok
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Untuk mengetahui masa subur, perlu diketahui berapa hari sekali datangnya haid, masa subur biasanya terjadi pada 12-16 hari sebelum haid berikutnya. Masa subur mudah dihitung bila haid teratur.
Misal Haid terjadi setiap 28 hari, maka masa suburnya adalah hari ke 10-17.
Jika siklus menstruasi tidak teratur, maka harus diketahui tanggal menstruasi 6-8 bulan sebelumnya.
Cara menentukan masa subur pada siklus haid tidak teratur yaitu:
- Menentukan awal masa subur yaitu dengan cara siklus haid tersingkat dikurangi 18.
- Menentukan akhir masa subur yaitu dengan cara siklus haid terpanjang dikurangi 11.
lakukan hubungan intim setiap 2-3 hari bu, terutama dimasa subur dan sertakan pola hidup sehat yang sudah diberikan di atas
Semoga informasi ini membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Karna kecapean juga mempengaruhi ya dokter?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Gejala hamil sangat berbeda pada masing-masing wanita, ada yang dapat terjadi dengan segera, ada yang membutuhkan waktu beberapa hari, bahkan ada yang tidak memberikan gejala sama sekali.
Dan gejala kehamilan dapat berbeda dari satu wanita ke wanita lainnya, begitu pula dari kehamilan satu dengan kehamilan berikutnya.
Berikut adalah tanda tidak pasti kehamilan
- mual dan muntah
- payudara dirasa tegang, atau membesar
- tidak datang haid (amenorrhea)
- sering buang air kecil
- sembelit
- flek atau bercak merah / coklat
- pusing / sakit kepala
- rasa lelah
- demam ringan
- striae dan hiperpigmentasi kulit
Tanda tidak pasti artinya, gejala tersebut dapat disebabkan kehamilan, atau karena penyakit / keadaan lainnya.
Tanda pasti hamil :
- testpack positif, dilakukan setelah 7 hari terlambat haid dengan menggunakan urin pertama di pagi hari
- pemeriksaan USG menunjukkan adanya kantung gestasi / kantung kehamilan.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas,
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya baru saja menikh 2 bulan tapi belum saja positif hamil, terakhir saya haid tgl 8 kemaren, dan skrng saya merasakan sakit perut bagian bawah, payudara serasa padat sekali, kadang pusinh juga ada, bisa dibilang sering buang air kecil, keputihan kadng ada, kata orang sih itu tandanya hamil, tapi saya blm mau testpack saya blm siap liat hasilnya kalau negatif, apa bener ini tanda tanda hamil dok? Kasih saya tips biar cepat hamil
Dok saya baru saja menikh 2 bulan tapi belum saja positif hamil, terakhir saya haid tgl 8 kemaren, dan skrng saya merasakan sakit perut bagian bawah, payudara serasa padat sekali, kadang pusinh juga ada, bisa dibilang sering buang air kecil, keputihan kadng ada, kata orang sih itu tandanya hamil, tapi saya blm mau testpack saya blm siap liat hasilnya kalau negatif, apa bener ini tanda tanda hamil dok? Kasih saya tips biar cepat hamil