April 19, 2019 07:54
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi Pak Nofi
Sudah berapa lamakah keluhan ini dirasakan?
Apakah keluhan ini terjadi terus menerus/hilang timbul ?
Apakah ada perubahan pola hidup dalam beberapa bulan terakhir ini? penurunan berat badan? perubahan pola makan? perubahan pola tidur?
Pernahkah memeriksakan tekanan darah sebelumnya?
Menurut rekomendasi American Heart Association :
Tekanan darah normal : sekitar 90/60 mmHg hingga 120/80 mmHg
Rasa berat atau lelah dapat disebabkan :
1. Pola tidur yang tidak teratur, jam tidur yang tidak teratur, kurang tidur, sering bergadang
2. Kualitas tidur yang kurang baik: mendengkur, atau sleep apnea (berhenti bernafas ketika tidur), sering terbangun di tengah tidur
3. Makan / cemilan tepat sebelum tidur : disarankan makan terakhir adalah 3-4 jam sebelum tidur
4. Aktifitas fisik berlebih
5. Konsumsi kafein atau alkohol
6. Merokok
7. Pola makan yang tidak baik
8. Kelebihan berat badan
9. Obat-obatan
10. Kebiasaan menonton, menatap layar komputer / smartphone sebelum tidur.
11. Stress
12. Tekanan darah dibawah 90/60mmHg
13. Anemia
Beberapa cara yang dapat dilakukan
1. Periksakan diri ke dokter untuk mengetahui apakah tekanan darah normal atau tidak, anemia atau bukan
2. Hindari diet ketat, atau asupan nutrisi yang tidak baik
3. Berolahraga rutin, dapat membantu memperbaiki peredaran darah di tubuh
4. Batasi asupan kafein terutama setelah jam 12 siang
5. Batasi asupan garam
6. Batasi cemilan tinggi karbohidrat, tinggi garam, rendah nutrisi
7. Hindari melewati jam makan
8. Miliki pola tidur yang teratur
9. Hindari rokok dan alkohol
10. Hindari melakukan perubahan posisi dengan cepat, seperti dari jongkok ke berdiri, lakukan secara perlahan dan bertahap
11. Bila mendengkur, konsultasikan ke dokter.
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hello, Selamat Pagi pak
Terima kasih sudah menghubungi Honestdocs.
Sempoyongan atau rasa tak seimbang/pusing bisa disebabkan oleh:
1.Stres atau cemas, terutama yang membuat Anda bernapas dalam dan cepat
2.Anemia / kurang darah
3.Terlalu banyak mengonsumsi alkohol
4.Keracunan gas monoksida (CO) -- biasanya terdapat pada gas buangan kendaraan dan asap rokok
5.Dehidrasi
6.Kurang gula darah
7.Serangan darah rendah
8.Vertigo
9.Migrain
10.Penyakit jantung
Penyebab rasa sempoyongan ini sebenarnya sangat luas; penyakit yang tidak ada kaitannya dengan gangguan organ keseimbangan di telinga pun bisa menyebabkan sempoyongan.
misalnya. sakit keras yang perlu dirawat seperti demam berdarah atau infeksi paru. Untuk memastikan penyebab keluhan Anda, diperlukan pemeriksaan langsung oleh Dokter. Mungkin diperlukan pemeriksaan darah sampai rekam jantung untuk menunjang diagnosis. Setelah penyebabnya jelas, barulah penanganan yang tepat bisa diberikan.
Tips berikut mungkin membantu:
1.Hindari paparan asap rokok dan debu kendaraan
2.Banyak makan buah dan sayuran
3.Tidur sekurangnya 7-8 jam sehari
4.Minum banyak air, sekurangnya 2 liter per hari
5.Hindari stres dan kelelahan fisik
6.Usahakan makan teratur setiap hari
Terima kasih,semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu
- sudah sejak kapan mengalami keluhan ini?
- Apakah sudah pernah checkup ke dokter? bagaimana dengan tekanan darah Anda?
- Apakah aktivitas/ kegiatan Anda sehari-harinya?
- bagaimana dengan menu pola makan Anda sehari-hari?
Beberapa hal tersebut akan membantu kami lebih memahami kondisi yang Anda alami.
Ada beberapa hal yang dapat dipikirkan dari serangkaian gejala dan keluhan Anda, kemungkinan pertama adalah Anda mempunyai riwayat darah rendah (hipotensi), dimana aliran darah dan pasokan darah terutama ke otak tidak mencukupi, sehingga Anda sering merasa mengantuk, sakit kepala, mudah lelah, dsb. Jika Anda mengalami hal ini, pastikan untuk minum cukup air tiap harinya minimal 8-12 L/hari disesuaikan dengan aktivitas fisik, cukup tidur dan istirahat, dan tak lupa menyempatkan untuk olahraga minimal 3x seminggu.
Kemungkinan kedua adalah, Anda mengalami suatu kondisi anemia/ kekurangan darah (rendahnya kadar Hb). Anemia merupakan penyakit dimana jumlah sel darah merah berkurang. Sel darah merah berfungsi sebagai pengantar oxygen untuk jaringan dan organ tubuh, dan pada kondisi anemia, organ tubuh sering kekurangan pasokan oxygen. Ini yang menyebabkan gejala seperti lemas, letih lesu dan pusing berkunang. Anemia diklasifikasikan menjadi banyak jenis dengan penyebab yang sangat variatif. Hal ini dapat disebabkan oleh sejumlah faktor seperti kekurangan zat besi, gangguan pencernaan, menstruasi, mengandung, penyakit kronis, usia, dll. Kondisi ini dapat dikonfirmasi dengan pemeriksaan laboratorium. Anemia dapat disebabkan akibat kekurangan gizi terutama zat besi yang berasal dari daging dan sayuran seperti bayam. Ini dapat diperburuk dengan kebiasaan minum teh saat makan karena teh dapat menghambat penyerapan zat besi. Mengkonsumsi suplemen besi, vitamin B dan asam folat baik untuk membantu pembentukan sel darah merah.
Apabila hal ini berlanjut, sebaiknya tidak menunda untuk memeriksakan diri ke dokter agar mendapat pemeriksaan yang komprehensif dan penanganan yang sesuai.
Demikian tambahan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Met pagi Dok, nama saya Muhamad Nofi umur 39 tahun. akhir-akhir ini sering merasakan pusing serasa mau pingsan, apalagi kalau berdiri terlalu lama seperti menunaikan ibadah, badan rasanya tidak seimbang. Apabila minum kopi langsung terasa pusing, mual tetapi detak jantung normal. Rekomendasi obat yang harus saya minum apa Dok? Apakah saya harus mengunjungi Dokter terdekat? Terima kasih..
Met pagi Dok, nama saya Muhamad Nofi umur 39 tahun. akhir-akhir ini sering merasakan pusing serasa mau pingsan, apalagi kalau berdiri terlalu lama seperti menunaikan ibadah, badan rasanya tidak seimbang. Apabila minum kopi langsung terasa pusing, mual tetapi detak jantung normal. Rekomendasi obat yang harus saya minum apa Dok? Apakah saya harus mengunjungi Dokter terdekat? Terima kasih..