March 24, 2019 16:46
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat malam,
Terimakasih telah menghubungi honestdocs.
Maaf, apa yang dimaksud dengan obat raum tak sadar?
Sebelumnya seberapa sering mengalami mimisan? umur? jenis kelamin, gejala lain sebelum terjadinya mimisan
Saya tunggu informasi berikutnya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baru 1kali ini mengalami mimisan umur 20 tahun bu, ketika hbis mimisan mata saya gelap bu dan akhir nya pingsan. Apa obat untuk memulihkan nya dok biar tidak berbahaya bagi ksehatan
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Mimisan (epistaksis ) adalah perdarahan dari hidung, biasanya merupakan manifestasi dari penyakit lain yang menyebabkan perdarahan dari hidung.
Penyebab mimisan :
1. Trauma
2. Kelainan pembuluh darah daerah hidung
3. Infeksi rongga hidung/ sinus
4. Tumor
5. Penyakit kardiovaskuler
6. Operasi pada hidung
7. Obat-obatan
8. Kelainan pembekuan darah
9. Tekanan darah tinggi
10. Bentuk hidung yang bengkok
11. Iritasi rongga hidung
12. Konsumsi Alkohol
13. Kelainan Bawaan lahir
14. Gangguan hormonal
15. Penyakit lainnya
16. Merokok
Karena mimisan disertai dengan hilangnya kesadaran atau pingsan, sebaiknya periksakan diri untuk menemukan penyebab mimisan dan pingsan; untuk menentukan penanganan yang paling tepat
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Bu dokter apa obat raum tak sadar setelah mengalami mimisan di hidung
Bu dokter apa obat raum tak sadar setelah mengalami mimisan di hidung