March 08, 2019 15:30
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Sariawan atau dalam istilah kedokteran disebut sebagai stomatitis merupakan suatu peradangan (inflamasi) pada mukosa mulut. Penyebab sariawan beraneka ragam mulai dari daya tahan tubuh yang menurun, kekurangan nutrisi (seperti vitamin B12, zat besi, dan asam folat), kebiasaan merokok, akibat trauma atau benturan misalnya akibat terbentur sikat gigi dan lain sebagainya. Selain itu kebersihan mulut yang tidak terjaga misalnya banyak gigi yang berlubang (karies dentis), banyaknya karang gigi juga bisa menjadi faktor pencetus keluhan sariawan yang berulang.
Oleh karena itu perlu dicari tahu apa yang menjadi penyebab keluhan anda baru bisa diketahui apakah kondisi yang anda alami berbahaya atau tidak. Ada baiknya pasien diperiksakan langsung ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan secara lebih detail. Jika memang karena kebersihan mulut yang tak terjaga maka sebaikna dilakukan perawatan pada rongga mulut anda misalnya dengan menambal gigi berlubang, membersihkan karang gigi, dan rajin menggosok gigi. Perbanyak juga konsumsi sayur dan buah – buahan. Selain itu bagi anda yang memiliki kebiasaan merokok maka sebaiknya dikurangi atau kalau bisa dihentikan. Obat oles untuk mengatasi sariawan juga bisa diberikan misalnya GOM, atau golongan steroid topikal. Namun jika keluhan sangat sering sekali berulang maka ada baiknya anda memeriksakan diri terlebih dahulu untuk memastikan penyebab keluhan tersebut.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dok. Saya mau bertanya cara penanganan sariawan yang berwarna merah gelap dan kadang mengeluarkan sedikit darah itu bagaimana? Apakah sariawan ini berbahaya? Sariawan ini sudah 2 minggu dan belum sembuh. Saya sudah menggunakan betadine obat kumur tetapi tidak berhasil. Bagaimana solusinya? Tolong jawabannya ya dok. Terimakasih.
Selamat sore dok. Saya mau bertanya cara penanganan sariawan yang berwarna merah gelap dan kadang mengeluarkan sedikit darah itu bagaimana? Apakah sariawan ini berbahaya? Sariawan ini sudah 2 minggu dan belum sembuh. Saya sudah menggunakan betadine obat kumur tetapi tidak berhasil. Bagaimana solusinya? Tolong jawabannya ya dok. Terimakasih.