October 03, 2019 04:08
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakasih telah menghubungi honestdocs
Jari tangan atau kaki,ada keluhan lain?
Apakah ada faktor tertentu yang memperparah?
Ada riwayat cedera?
Bengkak pada jari-jari pada tangan dan kaki diakibatkan adanya proses peradangan pada struktur yang terdapat didalam jari. Beberapa struktur yang terlibat diantaranya tulang, otot,tendon (penghubung otot dengan tulang) , ligamen (tulang dengan tulang), sendi dan struktur lainnya,syaraf hingga pembuluh darah.
Penyebabnya sangat beragam seperti
1. Penyakit autoimun dimana tubuh penderita menyerang tubuhnya sendiri seperti pada lupus (SLE) atau rheumatoid arthritis
2. Infeksi pada struktur disekitarnya
3. Jepitan syaraf
4. Pengapuran sendi atau osteoporosis biasa pada orang tua atau wanita yang telah menopause atau seseorang dengan terapi antikanker
5. Peradangan sendi karena tumpukan kristal urat biasanya pada jempol jari kaki
Beberapa tips untuk meredakan nyeri
- kompres dengan air dingin saat nyeri
-gunakan antinyeri seperi ibuprofen atau paracetamol
- lakukan perendaman dengan air hangat apabila tidak sedang nyeri untuk melancarkan pembuluh darah
-gunakan splint atau perban untuk mengurangi penekanan dan mempertahankan posisi tetap normal
- konsumsi makanan yang sehat kaya akan antioksidan dan kalsium
- Bila nyeri berulang dan tidak membaik silahkan dikonsultasikan ke dokter terdekat guna dilakukan pemeriksaan lanjutan yaa
Semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter, kalau jari bagian atas sering nyeri saat ditekan (sampai bengkak) itu kenapa ya? Bagaimana cara mengatasinya? Terima kasih
Dokter, kalau jari bagian atas sering nyeri saat ditekan (sampai bengkak) itu kenapa ya? Bagaimana cara mengatasinya? Terima kasih