March 03, 2019 16:35
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Keluhan gatal – gatal pada kulit bisa disebabkan oleh banyak hal. Hampir semua penyakit kulit pasti disertai keluan ini. Perlu dilakukan pemeriksaan secara langsung baik dengan melakukan pemeriksaan fisik dan ataupun pemeriksaan penunjang guna memastikan penyebab pasti dari keluhan anda.
Berikut akan dijelaskan beberapa kemungkinan penyebab gatal yang mungkin anda alami yaitu antara lain:
1. Karena xerosis kutis atau kulit yang terlalu kering bisa menyebabkan keluhan gatal yang sangat mengganggu.
2. Efek obat. Alergi atau reaksi hipersensitivitas bisa terjadi karena obat – obatan yang diminum. Namun tidak bisa diketahui apakah suatu obat akan menimbulkan alergi sampai dicobakan langsung ke pasien. Gejala yang muncul sama seperti reaksi alergi lainnya berupa gatal, kemerahan, bentol, bengkak dan lain sebagainya.
3. Urtikaria juga menyebabkan gatal yang disertai bentol - bentol pada kulit akibat reaksi inflamasi (peradangan) pada pembuluh darah kulit. Hal ini bisa disebabkan oleh banyak hal misal udara dingin, binatang, dsb.
4. Dermatitis alergi juga bisa menjadi salah satu kemungkinan penyebab.
5. Psoriasis merupakan salah satu penyakit kulit yang menimbulkan gatal disertai kulit seperti mengalami penebalan dan mengelupas. Penyakit ini merupakan salah satu penyakit autoimun.
6. Penyebab lainnya
Silakan anda memeriksakan kembali keluhan anda ke dokter terutama dokter spesialis kulit untuk memastikan penyebab keluhan anda.
Silakan baca link berikut:
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
dok.. siang hari ini saya berobat ke dokter. diagnosa dokter kepada saya.. saya terkena selulitis. kemudian saya diberi obat minum kapsul chlorampenicol, vitamin c, dan ctm. sore harinya sekitar jam 3 saya mkn, dan kemudian mengkonsumsi obat tersebut. mlm harinya sekitar jam 8 saya mengalami gatal" seluruh tubuh. mulai dr kulit kepala bagian deket leher, belakang telinga, punggung, tangan, kaki, paha.. gatalnya bgt dok, sehingga saya sampai garuk" terkadang saya jg mengalami merinding.. apakah hal ini normal terjadi dok? 2 minggu yg lalu saya juga berobat (di tempat yg sama dgn yg td. namun dokternya beda org).. diagnosa dokter yg ini mengatakan saya terkena psoriasis atau liken simplek kronis. saat itu saya diberi obat dexamethasone, ctm dan salep betametasone. umur saya 24 thn.. dan sebelumnya saya blm pernah mengalami hal seperti ini (punggung telapak kaki - pergelangan kaki kanan saya bengkak, muncul bintik", gatal, kulit kaki'a jd merah gelap, dan timbul sisik). pertanyaan saya lagi dok.. sebenarnya saya sakit apa dok? kenapa diagnosa 2 dokter tersebut bs beda begitu?
dok.. siang hari ini saya berobat ke dokter. diagnosa dokter kepada saya.. saya terkena selulitis. kemudian saya diberi obat minum kapsul chlorampenicol, vitamin c, dan ctm. sore harinya sekitar jam 3 saya mkn, dan kemudian mengkonsumsi obat tersebut. mlm harinya sekitar jam 8 saya mengalami gatal" seluruh tubuh. mulai dr kulit kepala bagian deket leher, belakang telinga, punggung, tangan, kaki, paha.. gatalnya bgt dok, sehingga saya sampai garuk" terkadang saya jg mengalami merinding.. apakah hal ini normal terjadi dok? 2 minggu yg lalu saya juga berobat (di tempat yg sama dgn yg td. namun dokternya beda org).. diagnosa dokter yg ini mengatakan saya terkena psoriasis atau liken simplek kronis. saat itu saya diberi obat dexamethasone, ctm dan salep betametasone. umur saya 24 thn.. dan sebelumnya saya blm pernah mengalami hal seperti ini (punggung telapak kaki - pergelangan kaki kanan saya bengkak, muncul bintik", gatal, kulit kaki'a jd merah gelap, dan timbul sisik). pertanyaan saya lagi dok.. sebenarnya saya sakit apa dok? kenapa diagnosa 2 dokter tersebut bs beda begitu?