April 30, 2019 14:36
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi kami di honestdocs.
Sakit perut yang berlangsung sudah 3 bulan yang hilang timbul atau kambuh kambuhan, maka dapat digolongkan sebagai sakit perut kronis.
Ada beberapa penyakit atau kondisi yang dapat menyebabkan sakit perut kronis seperti ini, yaitu:
* pankreatitis kronis - peradangan pada pankreas
*Radang empedu
* Konstipasi (sembelit)
* Diare
* Diverticulitis
* gastritis - radang lambung atau maag
* gastroesophageal reflux disease (GERD) - asam lambung naik
*penyakit radang usus.
Jika gejala yang Anda alami lebih cenderung di daerah uluhati, dan semakin nyeri atau nyesek saat menarik nafas, maka besar kemungkinan masalahnya pada lambung.
Namun demikian, tetap diperlukan pemeriksaan oleh dokter secara langsung, terutama dokter penyakit dalam untuk memastikan penyebabnya. Bila perlu dokter akan menganjurkan pemeriksaan tambahan, seperti USG perut dan lain-lain.
Demikian jawaban dari saya, semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo selamat sore terimakasih telah menghubungi honestdocs
Kami membutuhkan informasi tambahan terkait kondisi Anda
- Apakah Anda memiliki riwayat penyakit tertentu sebelumnya?
- Apakah Anda dalam pengobatan tertentu?
- Apakah terdapat riwayat darah tinggi, penyakit paru atau penyakit jantung?
- Bagaimana tipe demamnya? Sudah berapa lama demam berlangsung?
- Apakah terdapat gangguan pencernaan?
Keluhan nyeri perut atas dapat disebabkan oleh beberapa kemungkinan baik dari organ pencernaan (esofagus, lambung, pankreas, liver dsb) organ pernafasan (seperti infeksi paru, pneumothorax, empiema dsb) maupun organ jantung dan pembuluh darah. Selain itu stress dan kecemasan berlebihan juga dapat menimbulkan keluhan nyeri perut.
Demam merupakan penanda dari suatu infeksi. Bila demam berlangsung terus menerus atau lebih dari 3hari sebaiknya dilakukan pemeriksaan dengan konsultasi langsung ke dokter setempat untuk mendapatkan penanganan yang tepat
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya uda 3 bln mngalami sakit perut bagian atas...dan sakit.x berpindah2 dok kadang kiri dan kadang jga kanan....yg disertai mual,demam dan kadang klau nafas atau mngembuskan nafas sakit dok
Dok saya uda 3 bln mngalami sakit perut bagian atas...dan sakit.x berpindah2 dok kadang kiri dan kadang jga kanan....yg disertai mual,demam dan kadang klau nafas atau mngembuskan nafas sakit dok