March 27, 2019 17:58
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Peluang sperma membuahi sel telur terbilang kecil, yaitu hanya pada 4-5 hari menjelang masa-masa ovulasi dan pada hari ovulasi itu sendiri. Maka yang bisa Anda lakukan adalah berhubungan seks dalam periode ini.
Masa-masa ovulasi dapat bergeser karena banyak faktor seperti stres dan olahraga berlebihan. Bahkan, jika siklus haid Anda tergolong normal, ovulasi dapat terjadi kapan saja. Untuk mencegah risiko bergesernya waktu ovulasi, disarankan untuk berhubungan seks secara rutin setidaknya 3-4 kali seminggu. Pastikan pria memiliki kadar sperma yang cukup dan Anda maupun pasangan tidak menggunakan alat kontrasepsi.
Anda dan pasangan disarankan untuk:
Berolahraga teratur, mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi, Menjaga kebersihan makanan dan mencuci tangan secara teratur setelah memasak atau menyiapkan makanan.
Selain itu, periksakan kesehatan untuk menemukan kemungkinan halangan untuk mendapatkan keturunan. Penyakit kronis yang diidap salah seorang pasangan juga dapat memengaruhi peluang hamil.
Konsumsi asam folat penting untuk perkembangan janin. Anda disarankan untuk mengonsumsi tablet asam folat selama masa perencanaan kehamilan dan berlanjut setidaknya selama tiga bulan awal kehamilan. Selain dalam bentuk suplemen, asam folat secara alami banyak terkandung dalam sayuran seperti brokoli, kacang hijau, bayam, kentang, dan sereal. Asam folat yang cukup diperlukan untuk kesehatan janin. Para wanita disarankan untuk mengonsumsi 400 mikrogram asam folat per hari.
Hindari rokok, minuman keras, obat-obatan terlarang. Hindari pula konsumsi daging dan telur setengah matang dan ikan mentah karena berisiko mengandung bakteri, virus atau parasit. Hindari juga jenis-jenis ikan yang berpotensi mengandung merkuri dan susu yang tidak terpasteurisasi.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
iterimakasih dok,sudah menjawab pertanyaan saya.
saya setelah berhenti kb saya udh berusaha dok untuk mencari peluanh biar cpt hamil tapi ttp belum berhasil juga,apa
boleh dok minum susu penargen pormil ?
dok dan saya juga setelah minum pil kb,badan saya gemuk daritadinya bb saya 45 sekarang 70 dok ,apa itu yang membuat saya susah hamil
dok dan saya juga setelah minum pil kb,badan saya gemuk daritadinya bb saya 45 sekarang 70 dok ,apa itu yang membuat saya susah hamil
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore, terimakasih atas pertanyaannya, kami senang bisa membantu Anda.
Pertama-tama kami perlu tahu, apakah siklus haid berjalan teratur setelah penggunaan KB tersebut?
Pada prinsipnya, ada dua fihak yang secara langsung terlibat dalam menentukan kehamilan, yaitu suami dan istri, maka perlu ditelusuri untuk masing-masing kesehatan reproduksinya.
Namun tak perlu terburu-buru untuk periksa ke dokter, karena para ahli menyarankan agar seseorang mengunjungi dokter untuk masalah kesuburannya apabila:
- Bagi yang berusia 35 tahun atau lebih, telah mencoba setidaknya selama enam bulan.
- Bagi yang berusia dibawah 35 tahun, telah mencoba setidaknya satu tahun.
Selama tidak ada gangguang kesehatan pada diri Anda dan suami; hubungan seks berjalan normal, menstruasi teratur, dan tidak ada masalah saat berhubungan dengan suami, maka yang perlu Anda dan suami lakukan adalah menerapkan pola hidup sehat.
Seperti, makan teratur, istirahat yang cukup dengan tidur setidaknya 6-8 jam per malam, mengendalikan stress, menjaga berat badan ideal, mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang dengan selalu mengonsumsi sayur dan buah-buahan, serta lakukan olahraga setidaknya 3 kali dalam seminggu.
Kemudian disarankan untuk berhubungan intim terutama di masa-masa subur. Baca: https://www.honestdocs.id/12-ciri-ciri-masa-subur-pada-wanita-yang-bisa-diamati
Dan untuk menjaga kesehatan sperma, usahakan untuk berhubungan intim 3 kali dalam seminggu.
Terakhir dan yang paling penting, jangan lupa untuk berdoa kepada sang maha pencipta.
Sekian, semoga membantu ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Bisa mengonsumsi susu tersebut, diindikasikan untuk mencukupi kebutuhan nutrisi wanita yang berencana hamil. Terutama untuk mereka yang angka kecukupan gizinya masih kurang. Kandungan protein, vitamin, asam folat dan beberapa nutrisi penting dari susu ini dinilai mampu mengurangi risiko kelainan lahir pada bayi, terutama yang disebabkan oleh kekurangan gizi pada bunda di awal kehamilan.
Artikel lengkap tentang susu promil tersebut dapat dibaca di:
https://www.google.com/amp/s/www.honestdocs.id/prenagen-esensis.amp
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
sore dok aku mau nanya ,subur apa engga ya dong saya menikah tgl 26 agustus trus saya pernah pake kb 1 bulan cuman sekali doang ,tapi kenang sampe sekarang saya belum hamil juga ya dok
sore dok aku mau nanya ,subur apa engga ya dong saya menikah tgl 26 agustus trus saya pernah pake kb 1 bulan cuman sekali doang ,tapi kenang sampe sekarang saya belum hamil juga ya dok