February 26, 2019 13:39
February 27, 2019 22:39
Jika terlambat haid masih berlangsung singkat kurang dari 3 bulan maka anda belum terlalu perlu untuk langsung berobat ke dokter, anda bisa mengobservasi terlebih dahulu keadaan tersebut dalam 1 atau 2 siklus ke depan. Namun jika terlambat haid berlangsung lebih dari 3 bulan, ada baiknya dikonsultasikan langsung ke dokter untuk mendapat terapi yang sesuai. Ada baiknya sambil melakukan observasi keterlambatan haid anda, bisa sambil menjaga pola hidup sehari – hari dengan memakan makanan yang bergizi, memberikan waktu untuk tubuh supaya bisa beristirahat dengan baik, rilekskan pikiran anda dan olahraga yang teratur.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat Malam.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Keluhan terlambat menstruasi sering kali dialami oleh beberapa wanita dan umumnya membuat individu yang mengalaminya menjadi khawatir. Terlambat menstruasi sendiri bisa disebabkan karena beberapa hal mulai dari masalah ringan hingga akibat penyakit tertentu. Penyebabnya bisa karena:
- Aktivitas yang terlalu berlebihan. Banyaknya kegiatan seringkali menimbulkan kelelahan fisik dan mempengaruhi keseimbangan hormonal, pada beberapa wanita dapat muncul keluhan terlambat haid akibat terlalu memforsir diri untuk menghadapi pekerjaan.
- Stress seringkali menimbulkan keluhan terlambat haid, baik karena stress di pekerjaan, masalah rumah tangga, ataupun masalah sehari – hari lainnya.
- Diet yang kurang sehat. Beberapa wanita sering menjalani program penurunan berat badan yang tak seimbang. Asupan makanan yang kurang dari segi kualitas dan kuantitas membuat terjadi gangguan pada siklus menstruasinya.
- Adanya penyakit pada sistem reproduksi, misal tumor, kista, ataupun infeksi pada organ – organ tersebut.
- Dan lain sebagainya
Jika terlambat haid masih berlangsung singkat kurang dari 3 bulan maka anda belum terlalu perlu untuk langsung berobat ke dokter, anda bisa mengobservasi terlebih dahulu keadaan tersebut dalam 1 atau 2 siklus ke depan. Namun jika terlambat haid berlangsung lebih dari 3 bulan, ada baiknya dikonsultasikan langsung ke dokter untuk mendapat terapi yang sesuai. Ada baiknya sambil melakukan observasi keterlambatan haid anda, bisa sambil menjaga pola hidup sehari – hari dengan memakan makanan yang bergizi, memberikan waktu untuk tubuh supaya bisa beristirahat dengan baik, rilekskan pikiran anda dan olahraga yang teratur.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dear Dokter, Perkenalkan, saya nufa, saya ingin menanyakan, saya baru sekali ini mengalami telat datang bulan, sebelumnya selalu rutin dan lancar. Sebelumnya saya memang agak setres karena pekerjaan. Terakhir saya menstruasi di tgl 29 desember 2015. Kalau hitungan normalnya seharusnya saya akhir januari kemarin sudah menstruasi. Tapi sampai hari ini saya belum menstruasi. Pertanyaan saya apakah saya perlu segera memeriksakan diri saya ke dokter? Dan apakah benar jika stress dapat menyebabkan terlambat menstruasi? Apakah bisa diprediksi berapa lama waktu keterlambatan datang bulan dapat dikatakan normal? Mohon informasi nya dok, karena saya merasa ketakutan sampai hari ini belum menstruasi. Demikian Pertanyaan saya. Salam, Nufa
Dear Dokter, Perkenalkan, saya nufa, saya ingin menanyakan, saya baru sekali ini mengalami telat datang bulan, sebelumnya selalu rutin dan lancar. Sebelumnya saya memang agak setres karena pekerjaan. Terakhir saya menstruasi di tgl 29 desember 2015. Kalau hitungan normalnya seharusnya saya akhir januari kemarin sudah menstruasi. Tapi sampai hari ini saya belum menstruasi. Pertanyaan saya apakah saya perlu segera memeriksakan diri saya ke dokter? Dan apakah benar jika stress dapat menyebabkan terlambat menstruasi? Apakah bisa diprediksi berapa lama waktu keterlambatan datang bulan dapat dikatakan normal? Mohon informasi nya dok, karena saya merasa ketakutan sampai hari ini belum menstruasi. Demikian Pertanyaan saya. Salam, Nufa