June 08, 2019 19:34
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui :
- kapan terakhir membawa anaknya periksa ke dokter gigi?
- apakah anaknya rutin sikat gigi minimal 2 kali setiap hari, terutama sebelum tidur?
Geripis merupakan early childhood karies atau, kerusakan gigi pada anak.
Geripis dapat terjadi karena :
- kebersihan rongga mulut yang kurang
- kebiasaan konsumsi makanan atau minuman yang mengandung banyak gula
- faktor genetik
Biasanya ditandai dengan : kesakitan saat mengunyah atau menggosok gigi, area gusi terasa sakit, atau gigi sensitif, atau perubahan warna pada gigi.
Sebaiknya periksakan anak ibu ke dokter gigi untuk menangani masalah gigi ini sebelum nanti giginya semakin rusak dan dapat berdampak pada nutrisi anak, karena gangguan / kesulitan dalam mengunyah makanan
Beberapa cara yang dapat di lakukan di rumah :
- ajarkan anak kebiasaan menyikat gigi minimal 2 kali sehari terutama sebelum tidur
- ajarkan anak berkumur terutama setelah makan
- batasi asupan makanan atau minuman yang memiliki kadar gula yang tinggi
- rutin periksakan gigi ke dokter gigi setiap 6 bulan
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Gigi berlubang atau dalam bahasa medis dikenal dengan istilah karies. Penyebab terjadinya karies adalah masalah di kebersihan gigi, menyebabkan penumpukan plak dari sisa-sisa makanan . Gigi berlubang muncul ketika bakteri di dalam mulut memproduksi zat asam yang berfungsi untuk mencerna makanan, bergabung dengan sisa makanan serta air liur dan membentuk plak di gigi. Kondisi ini merupakan tanda-tanda awal kerusakan gigi. Jika tidak segera mendapatkan perawatan, maka kerusakan akan terus berlangsung, bukan hanya mengakibatkan gigi berlubang, tetapi dapat menyebabkan infeksi.
Pada kondisi gigi berlubang, menggunakan pasta gigi untuk gigi sensitif saja tidak memadai, gigi berlubang harus ditambal untuk menutup celah yang menghubungkan saraf gigi dengan rongga mulut sehingga tidak kontak dengan makanan. Selain itu, apabila tidak ditangani, makanan dapat masuk ke lubang tersebut dan apabila tidak dibersihkan secara baik dapat menyisakan kotoran dan menjadi sumber infeksi. Silakan memeriksakan diri ke dokter gigi untuk tatalaksana lanjutan.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kenapa baru umur 10 thn sy,gigi berlubang,gmn cara mengatasinya.trims rizky mn,padaralang
Kenapa baru umur 10 thn sy,gigi berlubang,gmn cara mengatasinya.trims rizky mn,padaralang