August 25, 2019 00:27
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
apakah saat ini anda masih berjerawat?
Bekas jerawat PIE adalah Post inflammatory erythema, dimana bekas jerawat berwarna kemerahan, merah muda atau keunguan karena adanya pelebaran pembuluh darah yang berada di permukaan kulit wajah dan juga karena peradangan kulit karena jerawat
Bekas jerawat PIE tidak dapat diatasi dengan penggunaan produk perawatan kulit karena lebih sulit diatasi, bekas jerawat PIE sebaiknya diatasi dengan laser atau microneedle untuk merangksang pertumbuhan sel baru terutama pada jaringan pembuluh darah
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.
Jerawat tdk trllu bnyk kok dok cuman macam bruntusan merah pun engga merah banget dok
Ttp aja hrs d lsr dok?
Atau ada cara lain kah yg dpt menghilangkannya?
Tpi sya memakai cream siang dri temulawak dan masker bedak maks cmpr air mawar
Dan stlh plng sklh sya memakai medi-klin clindamycin phosphate gel 1%
Apakah salah dok?
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic
Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Mediklin adalah gel yang mengandung Clindamycin phosphate dan Tretinoin yang digunakan untuk mengatasi jerawat yang parah, dan biasanya disarankan digunakan atas resep dokter
Mediklin sebaiknya digunakan hanya pada malam hari dan hanya digunakan pada bagian yang jerawat dengan dioles tipis-tipis. Diiringi dengan penggunaan tabir surya yang baik.
Kandungan tretinoin di dalam mediklin dapat membuat kulit kering dan mengelupas
ada kemungkinan kemerahan yang anda alami disebabkan oleh mediklin
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya kan memakai skin care siang malam dok trs gmna cara memakai mediklinnya klo mlm?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Mediklin digunakan setelah anda mencuci wajah dengan sabun yang sesuai dengan jenis kulit anda,
kemudian lap kering wajah dengan lembut
oleskan mediklin tipis tipis di tempat yang bermasalah, diamkan sebentar hingga menyerap
baru kemudian gunakan krim malam sesuai cara biasa nya
untuk siang hari mediklin tidak digunakan, cukup dengan perawatan siang dan tabir surya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Trmksh dok atas sarannya sangat membantu bangettt, smga jrwt kecil ku ilng ya dok trmksh skli lg:)maaf mngnggu wktu istrhtnya
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, senang dapat membantu di honestdocs
Untuk mengatasi jerawat, banyak hal yang harus diperhatikan, kebersihan wajah, tangan, pola makan, kebersihan rambuh, dan juga produk perawatan wajah yang sesuai dengan jenis kulit anda
Semoga berhasil, selamat malam
selamat beristirahat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore,
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Saya akan coba menjawab
Acne merupakan sumbatan minyak atau sebum dan kotoran biasanya polusi atau debu di wajah anda. Adanya bekas atau noda pada kulit disebabkan oleh jerawat itu sendiri akibat adanya sel kulit mati yang menumpuk.
Bisa juga akibat usia dimana produksi kolagen yang kurang, konsistensi kulit, hormon, aktivitas di luar ruangan, matahari dan krim yang kita gunakan.
Ada beberapa hal yang dapat anda lakukan untuk mengatasi masalah anda, antara lain:
1. Bersihkan muka minimal 2x sehari
2. Gunakan sabun yg tidak ada detergen, tidak beralkohol dan tidak berwarna dan berbau
Karena bisa membuat kulit kering
3. Bila ada jerawat coba untuk facial pada klinik yg ahli
Karena bila di biarkan terlalu lama membuat penumpukan minyak berlebih, pori pori akan semakin besar
4. Kurangi makanan berminyak
5. Jika kondisi muka berminyak gunakan oil control mittefier untuk melembabkan wajah yg berminyak, gunakan perlindungan untuk wajah saat keluar dg sunblock oil free spf
Untuk mengurangi kadar minyak
Gunakan cleanser kemudian toner, aplikasikan oil control kemudian sunblock spf
Jika kulit kusam gunakan produk yang memiliki kandungan vitamin c untuk memcerahkan, vitamin a untuk melindungi kulit dari uv, vitamin e untuk melembabkan.
6. Gunakan krim wajah yg berisikan miniporyl untuk mengurangi kadar minyak berlebih dan dapat jg mengecilkan pori-pori, salicylic acid untuk cegah jerawat dan mengangkat sel kulit mati
7. Boleh konsultasi pada klinik estetik atau spesialis kulit
Pertimbangan untuk menyuntikan obat pada jerawat, atas indikasi
Di tambah pemberian antibiotik oral.
Untuk pori pori besar kamu bisa konsultasi untuk laser erbium, kegunaan nya untuk meminimalisir pori-pori
Untuk bekas jerawat yang menghitam bisa di bantu dengan laser qs, tujuan nya memecah pigmen yang terbentuk. Agar memudah dan menyerap ke jaringan sekitar.
Semoga jawaban saya bermanfaat
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Slmt mlm dok cara ampuh menghilangkan bekas jrwt yg agak merah gmna dok? Soalnya d pipi saya jrwt kecil2 ttpi klo trkna sna mthri jdinya merah:(sdh cba gnti2 produk ttp aja dok blm ilng mohon dibantu dok
Slmt mlm dok cara ampuh menghilangkan bekas jrwt yg agak merah gmna dok? Soalnya d pipi saya jrwt kecil2 ttpi klo trkna sna mthri jdinya merah:(sdh cba gnti2 produk ttp aja dok blm ilng mohon dibantu dok