June 11, 2019 12:58
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Testpack menunjukkan positif sebagai pertanda adanya hormon bHCG pada tubuh. Hormon tersebut tinggi ketika seorang wanita sedang hamil. Hormon ini juga masih dalam kadar yang tinggi walaupun setelah mengalami keguguran. Kadar hormon HCG pada urin tidak langsung menjadi negatif paska mengalami keguguran. Umumnya, kadar hormon ini akan menurun pada waktu 2 hingga 3 minggu setelah mengalami keguguran.
Jika Anda merasakan kondisi ini masih dua garis (baik tegas maupun samar), sebaiknya Anda periksakan lebih lanjut ke dokter spesialis kandungan untuk dipastikan kondisi rahim Anda. Dokter mungkin akan melakukan pemeriksaan penunjang seperti USG untuk memastikan apakah masih ada jaringan setelah keguguran yang tersisa atau terdapat gangguan lain pada organ reproduksi Anda.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Setelah keguguran biasanya tubuh akan memerlukan waktu untuk menyesuaikan diri dengan siklus hormonal yang baru.
Dan juga disarankan untuk tidak hamil selama 3 siklus menstruasi atau 3 bulan untuk memberikan waktu bagi rahim untuk pulih, sehingga disarankan untuk menggunakan kondom saat berhubungan intim dengan suami selama 3 siklus menstruasi atau selama 3 bulan ini.
Biasanya hasil testpack setelah keguguran akan tetap memberikan nilai positif untuk sementara waktu, untuk memastikannya ibu dapat melakukan pemeriksaan USG ke dokter kandungan
Semoga informasi ini cukup membantu, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya mau tanya. Saya hamil dan saya melakukan aborsi pada usia minggu ke 7 pada saat itu saya minum obat pada malam hari kemudian besok siangnya keluar darah banyak dan selang beberapa jam keluar gumpalan hitam teksturnya seperti hati ayam. Dan setelah itu saya perdarahan selama 1 minggu. Soalnya sekarang jika dihitung setelah proses aborsi sudah berjalan sekitar 8 mingguan tetapi perut saya kok terasa keras jika ditekan kemudian terasa nyeri seperti tertusuk tusuk pada saat pagi hari. Apakah itu sudah berhasil aborsinya? Sedangkan di tespek masih 2 garis
Dok, saya mau tanya. Saya hamil dan saya melakukan aborsi pada usia minggu ke 7 pada saat itu saya minum obat pada malam hari kemudian besok siangnya keluar darah banyak dan selang beberapa jam keluar gumpalan hitam teksturnya seperti hati ayam. Dan setelah itu saya perdarahan selama 1 minggu. Soalnya sekarang jika dihitung setelah proses aborsi sudah berjalan sekitar 8 mingguan tetapi perut saya kok terasa keras jika ditekan kemudian terasa nyeri seperti tertusuk tusuk pada saat pagi hari. Apakah itu sudah berhasil aborsinya? Sedangkan di tespek masih 2 garis