March 16, 2019 12:59
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo salam sehat! Terimakasih telah menghubungi Honestdocs..
Sakit gigi terjadi dikarenakan karena syaraf-syaraf pada saluran akar gigi atau adanya iritasi pada daerah sekitargigi. Nyeri tersebut bisa disebabkan oleh berlubang (kerusakan jaringan)atau infeksi. Nyeri ini jika dibiarkan akan mengakibatkan penjalaran meliputi rahang, nyeri telinga, sinus dan gangguan jantung. Jika sakit gigi akibat bakteri maka akan mengakibatkan penjalaran pada sinus, telinga, kepala hingga ke jantung.
Amoxicillin merupakan merupakan antibiotik yang digunakan untuk mengobati sakit gigi karena infeksi bakteri dan penggunaannya harus berdasarkan peresepan dokter karena jika antibiotik digunakan secara berlebihan akan menimbulkan resistensi (kekebalan). Selain itu, antibiotik memiliki efek samping berupa reaksi alergi.
Obat yang dapat dikonsumsi pasien untuk meredakan sakit gigi yaitu antinyeri. Namun antinyeri tidak mengobati penyebab utama sakit gigi.
Sebaiknya Anda periksakan ke dokter gigi untuk mendapatkan perawatan gigi yang lebih baik untuk mencegah komplikasi diatas. Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan mulut dengan sikat gigi minimal dua kali sehari dan membersihkan karang gigi setiap 6 bulan sekali.
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pencabutan Gigi Di Tooth's Kingdom Dental Care
Pencabutan gigi adalah tindakan di mana sebuah gigi atau beberapa gigi diangkat oleh ahli bedah mulut dan wajah-rahang (maksilofasial) menggunakan peralatan kedokteran gigi lengkap. Ini adalah teknik sederhana yang dikenal sebagai bedah mulut, biasanya membutuhkan bius lokal atau umum, dan obat penenang
Apakah obat amoxcilin bisa digunakan buat sakit gigi? Dan minta resepnya dok
Apakah obat amoxcilin bisa digunakan buat sakit gigi? Dan minta resepnya dok