March 23, 2019 18:16
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat siang!
terima kasih atas pertanyaannya
kondisi yang dialami dapat disebabkan oleh:
1.konstipasi atau susah bab
2. infeksi usus
3. gangguan penyerapan makanan
4. iritasi pada usus
5. gangguan saluran kencing, bisa karena infeksi maupun batu
6. Seks terlalu sering atau kurang pemanasan saat beraktivitas berat sehingga terjadi kaku otot
Konstipasi atau sembelit adalah kondisi sulit buang air besar secara teratur, tidak bisa benar-benar tuntas, atau tidak bisa sama sekali. Umumnya, frekuensi buang air besar < 3kali dalam seminggu. Selain itu, dapat disertai gejala BAB keras, sakit dan kram perut, kembung, mual, tidak nafsu makan.
Konstipasi dapat disebabkan oleh banyak faktor: misalnya, kurang minum, kurang konsumsi serat, perubahan pola makan, kurang bergerak maupun berolahraga, kebiasaan mengabaikan keinginan untuk buang air besar, gangguan pada saluran cerna, efek samping obat-obatan, gangguan cemas dan depresi, kondisi medis tertentu (cedera saraf tulang belakang, kanker usus, gangguan hormon hipotiroid/hipertiroid).
Jika konstipasi dialami jangka panjang berisiko menyebabkan ambeien/wasir, penumpukan feses yang kering dan keras di rektum (saluran usus bawah), luka pada kulit anus, serta prolaps rektum (keluarnya sebagian dinding usus bawah dari anus).
Saat ini saya tidak bisa memastikan penyebab pastinya karena apa, hal ini perlu pemeriksaan langsung oleh dokter dimana nanti akan dilakukan tanya jawab, pemeriksaan fisik, dan beberapa pemeriksaan penunjang seperti cek darah, USG, atau rontgen perut jika diperlukan. Bila keluhan sangat mengganggu sampai tidak bisa beraktivitas maka sebaiknya segera ke dokter
untuk perawatan dirumah;
1. konsumsi parasetamol kalau tidak alergi
2. banyak minum air putih
3. istirahat cukup
4. jangan makan pedas atau asam dulu
5.kompres hangat dan pijat lembut di bagian yang dikeluhkan
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sore dok, saya mau tanya. saya sudah sakit perut 3 minggu dan awalnya sakit diare biasa. semakin lama perut tambah sakit. jika ingin bab sangat sulit untuk ditahan dan bentuknya cair. kira-kira gimana solusinya dan apa sebabnya? terimakasih
Sore dok, saya mau tanya. saya sudah sakit perut 3 minggu dan awalnya sakit diare biasa. semakin lama perut tambah sakit. jika ingin bab sangat sulit untuk ditahan dan bentuknya cair. kira-kira gimana solusinya dan apa sebabnya? terimakasih