July 30, 2019 11:48
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat siang
Terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Maaf foto yang anda kirim tidak kami terima
Dari informasi yang diberikan, usus buntu yang meradang pecah sehingga diperlukan operasi besar.
Ketika usus buntu pecah, sehingga Ada resiko infeksi tersebar ke rongga perut,
Dan sama seperti operasi lain pada umumnya, setelah operasi, jaringan tersebut Dan jaringan sekitar ya akan mengalami pembengkakan, sebagai reaksi atas tindakan operasi. Dan keadaan ini akan membaik seiring waktu disertai dengan pengobatan yang tepat.
Tetapi waktu yang dibutuhkan akan berbeda beda, tergantung dari prosedur operasi yang dilakukan, kondisi kesehatan pasien, Dan perdarahan atau infeksi yang terjadi.
Selang yang terpasang di hidung merupakan selang NGT, selang yang menghubungkan saluran pencernaan (lambung) ke bagian luar. Biasanya digunakan bila pasien muntah, tidak sadar atau tidak dapat makan
Semoga informasi ini cukup membantu silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Nur Astuti (Dokter )
Selamat pagi. Terima kasih atas pertanyaannya. Sebelumnya, saya ingin menanyakan beberapa pertanyaan. Berapa lama jeda waktu antara pembengkakan di perut yang dialami bapak Anda dengan waktu operasi usus buntu? Apakah ayah Anda saat ini sedang dipuasakan? Bagaimana buang air besar ayah Anda, apakah ada gangguan?Selang yang dipasangkan lewat hidung ungsinya bisa berbagai hal, bisa digunakan untuk memasukkan nutrisi ataupun mengeluarkan cairan dari lambung. Kemungkinan saat ini yang dilakukan adalah mengeluarkan cairan dari lambung dan ayah anda sedang dipuasakan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Dari keluhan yang disampaikan, ayah anda mengalami perforasi apendiks. Usus buntu yang sudah mengalami infeksi dan kematian jaringan, pecah sehingga nanah (pus) masuk ke rongga perut. Hal ini lah yang menyebabkan peritonitis (radang pada rongga perut), dan perlu penanganan segera.
Penanganan operasi besar pada ayah anda disebut laparotomi, untuk menangani kebocoran/perforasi usus buntu tersebut.
Setelah operasi biasa dipasang drain selang dengan tujuan untuk melihat apakah terjadi infeksi setelah operasi. Dokter akan melihat apakah di selang ada darah atau pus, sebagai evaluasi.
Untuk selang di hidung (NGT naso gastic tube) digunakan untuk memasukkan susu/nutrisi makanan yang langsung ke lambung.
Untuk itu harus kontrol kembali ke dokter spesialis bedah yang merawat ayah anda, guna perawatan pasca operasi.
Pada saat pemulihan, asupan nutrisi yang baik perlu diperhatikan agar tidak membebani fungsi pencernaan. Jika pasien tidak mampu mengonsumsi makanan atau minuman apa pun, dokter akan memberikan cairan infus sebagai pengganti makanan.
Segera ke dokter jika terjadi demam maupun nyeri perut yang amat sangat.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terimakasih atas penjelasannya..... Sangat membantu sekali
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Terima kasih kembali, semoga penjelasan yang diberikan cukup membantu
Setiap perawatan yang diberikan tenaga medis pasti memiliki tujuan tertentu demi kesehatan pasien, bila anda memiliki pertanyaan perihal kesehatan dan keadaan bapak, anda tidak perlu segan untuk bertanya kepada dokter atau tenaga medis yang menangani bapak, misalnya seperti, kenapa harus dipasang selang, berapa lama kira-kira kembung akan terjadi? apakah langkah perawatan selanjutnya? bagaimana merawat luka di rumah, dll
Sampaikan salam saya untuk bapak, semoga bapak lekas sembuh
Selamat sore
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
pada usus buntu memang bila pecah akan menyebabkan peradangan pada organ disekitarnya.
dan biasanya keadaan ini akan memiliki penyembuhan yang lebih lama.
keluarnya cairan dari hidung bisa disebabkan karena peradangan tersebut yang kemudian membuat produksi cairan pada lambung, warnanya bisa bening, kuning, coklat, ataupun kehijauan.
biasanya pasien akan dipuasakan dan diberikan makanan lewat selang tersebut ataupun selang infus.
bila ada yang kurang jelas ada baiknya saudara konsultasikan dengan dokter yang merawat bapak agar tidak terjadi kesalahpahaman ya.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ijin bertanya dokter handal...
Apa sih arti Intususepsi itu... Dan penyebab nya dikarenkan apa.... 🙏🙏🙏
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Intususepsi merupakan kelainan pada usus, di mana ada bagian usus yang terselip atau masuk ke bagian usus lainnya.
Hal ini sering mengakibatkan terjadinya obstruksi/sumbatan. Sehingga butuh penanganan segera oleh dokter bedah.
Penyebabnya bisa dikarenakan adanya infeksi, benjolan/tumor, perlengketan usus, diare kronis, dsb.
Untuk menegakkan diagnosis intususepsi diperlukan pemeriksaan penunjang seperti foto rontgen abdomen (perut).
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah pasca operasi besar usus buntu
intususepsi bisa terjadi jga dan solusi ny gmna apa harus di operasi ulang shgga di perbaiki usus nya atau ada cara lain....
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat sore
seperti yang sudah dijelaskan, intususepsi adalah keadaan dimana sebagian dari usus masuk dan terlipat ke bagian dalam usus lainnya, sehingga menyebabkan gangguan atau penyumbatan di dalam usus,
Pada orang dewasa hal ini dapat terjadi karena penyakit atau prosedur seperti :
- polip
- tumor usus
- operasi saluran pencernaan
- infeksi virus
- Chron disease
- pembengkakan kelenjar getah bening di bagian perut
Intususepsi sebaiknya ditangani sesegera mungkin dalam waktu kurang dari 24 jam untuk mencegah kerusakan jaringan usus:
- cairan untuk mengurangi tekanan di usus
- barium enema : lebih sering digunakan pada anak- anak
- operasi, prosedur ini yang paling sering digunakan untuk pasien dewasa
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih buk dokter vivi..ijin tanya buk kalau Baru 4 hari yg lalu dioperasi... Terus ngalami intususepsi dapat tau dari hasil ronsen.. Trus di operasi lg apakah tdk ada efek ny dibelakang hari nnti buk dokter🙏🙏🙏🙏
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila intususepsi ditangani dengan segera, maka penderita akan terhindar dari komplikasi kerusakan jaringan usus atau kematian jaringan usus
tetapi, tidak ada jaminan apakah akan terjadi lagi setelah operasi berikutnya atau tidak, dan seperti pada operasi lainnya, maka resiko operasi adalah infeki, perdarahan, dan tergantung dari keadaan pasien dan penyakit penyerta sebelumnya.
Bila memang pasien dalam keadaan sehat, biasanya intususepsi dapat membaik tanpa kerusakan di masa mendatang
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat malam :)
intususepsi biasanya disebabkan karena terdorongnya usus kecil masuk kedalam usus besar.
(ibaratnya pipa kecil masuk kedalam pipa besar).
hal ini biasanya tidak terjadi kecuali bila ada peradangan, infeksi, ataupun iritasi pada usus yang menyebabkan perubahan pada komponen usus (misal usus besar menjadi semakin besar, sehingga membuat usus kecil terdorong masuk ke usus besar).
Makanya setelah operasi sebaiknya dilakukan bed rest dan dipantau sementara waktu di rumah sakit yaa.
karena pembedahan pada perut tentu sedikit banyak akan mempengaruhi peradangan pada perut.
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih... Pak dokter... Dan buk dokter.. a. sangat membantu sekali penjelasannya buat saya... 🙏🙏🙏🙏
Ijin tanya pak william (dr) jika terjadi pelengketan usus sprti yg pak dr katakan tsb...
Terus kira2 solusi yg terbaiknya seperti apa... Apakah perlu dilakukan opersi ulang... Atw mngkin bisa minum obat aja agar usus yg lengket itu bisa lepas dan kembali semula pada kondisi dan tmptnya masing2🙏🙏🙏🙏
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Perlengketan usus terjadi ketika ada infeksi di bagian dalam perut yang tidak ditangani, sehingga organ di bagian dalam perut akan menempel dan mengganggu fungsi atau kerja organ tersebut.
Saat ini, karena kasus yang terjadi adalah intususepsi, dimana usus masuk kebagian usus lainnya, maka bila ditangani dengan cepat, seharusnya pemulihannya cepat
Perlengketan usus biasanya akan ditangani dengan cara operasi, untuk mengangkat bagian usus yang lengket atau menempel tersebut
Karena pada saat ini anda masih dirawat, sebaiknya diskusikan hal ini kepada dokter bedah yang menangani anda ya, termasuk efek samping dari tindakan yang akan dilakukan
karena kesembuhan pasien tidak hanya tergantung dari diagnosis penyakit, tetapi juga dari jenis operasi, derajat keparahan penyakit, pemulihan setelah operasi, penyakit penyerta sebelumnya, faktor penyulit penyakit, dan kondisi keadaan pasien, yang tentunya lebih diketahui oleh dokter yang menangani anda saat ini
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
perlengketan disini bila memang mengganggu fungsi sistem pencernaan biasanya akan dipertimbangkan untuk dilakukan operasi ulang.
namun tetap konsultasikan dengan dokter penanggung jawabnya dulu ya.
biasanya perlu diperiksa lebih lanjut karena memang setiap tindakan operasi memiliki keuntungan dan kerugian masing-masing.
silahkan bila ada yang ingin ditanyakan kembali.
semoga cepat sembuh ya :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat siang...bpk saya kena usus buntu setelah operasi katanya usus buntunya udah pecah jd dioperasi besar... Setelah selesai operasi bpk saya mengalami pembengkakan di perut dan kembung selama 2 hari...dan dihidungnya dipasang selang dan mengeluarkan cairan (foto) yg saya mau tanyakan cairan apa yg d keluarka lewat idung td..dan kira2 berapa hari bisa ilang bengkak dan kembungnya
Selamat siang...bpk saya kena usus buntu setelah operasi katanya usus buntunya udah pecah jd dioperasi besar... Setelah selesai operasi bpk saya mengalami pembengkakan di perut dan kembung selama 2 hari...dan dihidungnya dipasang selang dan mengeluarkan cairan (foto) yg saya mau tanyakan cairan apa yg d keluarka lewat idung td..dan kira2 berapa hari bisa ilang bengkak dan kembungnya