August 14, 2019 14:16
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Usia anda?
Keluhan anda apa?
Sejak berapa lama?
Ada riwayat aleegi sebelumnya?
Lengkapi penjelasan anda, untuk membantu dalam keluhannya
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat siang, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Mohon diinformasikan usia, jenis kelamin, keluhan apa yang dirasakan pada tangan dan sejak kapan keluhan dirasakan?
Bila gatal; dapat disebabkan oleh banyak faktor baik internal dari dalam tubuh maupun eksternal, di antaranya:
-alergi
-cuaca dingin/panas, gigitan serangga
-dermatitis
-kudis/skabies
-infeksi bakteri, jamur, virus
-diabetes
-gagal ginjal
-iritasi
-dan sebagainya.
Untuk itu diperlukan wawancara medis terarah, pemeriksaan fisik serta penunjang lainnya guna mencari penyebab gatal pada anda.
Nanah juga bisa timbul dikarenakan garukan yang menyebabkan lecet dan akhirnya terinfeksi oleh kuman.
Saran:
-segera periksakan ke dokter supaya mendapat pengobatan yang tepat guna
-jaga kebersihan diri (hygiene), mandi 2x sehari, rajin mencuci tangan
-kelola stres
-hindari faktor pencetus gatal/alergi bila ada
-makan makanan bergizi seimbang
-cukup istirahat
-minum cukup air mineral minimal 6-8 gelas/hari
-cukupi kebutuhan kalsium
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
saya pria berumur 30thn. saya pertama kali mengalami gejala ini. tidak ada gatal2 yg dirasa, namun saya merasa terganggu karena saya tipe org yg sugesti sehingga melihat ruam ini membuat saya takut.
apakah mungkin ini dikarenaka nalergi? atau kuman binatang?
saya pernah didiagnosa alergi debu pada 2004 silam, apakah berpengaruh pada ruam ini?
lalu apakah ada obt atau vit yg dapat membantu mengurangi ruam dan menyembuhkan ruam ini?
terimaksih
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Dari keluhan yang disampaikan mengarah kepada alergi. Alergi bisa disebabkan oleh berbagai faktor pencetus mulai dari faktor lingkungan (suhu dingin/panas), makanan, minuman tertentu, stres, termasuk debu seperti yang anda pernah alami.
Ketika sudah mengetahui faktor pemicunya maka harus dihindari.
Untuk mengatasi timbulnya bercak merah, anda dapat mengonsumsi salah satu obat antihistamin berikut sesuai dosis anjuran, seperti loratadine, ctm, cetirizine, atau interhistin. Dan menambah asupan kalsium.
Asupan kalsium bisa didapat dari makanan minuman sehari-hari maupun membeli suplemen calcium yang dijual di apotek.
Selalu terapkan pola hidup sehat, jaga kebersihan diri dan tempat tinggal, cukup istirahat dan hindari paparan debu, polusi. Serta kelola stres dengan bijaksana.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat sore,
Terima kasih atas pertanyaan yang diajukan.
Apakah bisa melampirkan foto ruam yang Anda alami? Selain ruam, apakah disertai dengan gejala lain?
Keluhan yang Anda alami dapat disebabkan oleh alergi. Bila Anda memiliki alergi, memang Anda dapat mengalami gejala bintik putih, ruam, dan rasa gatal setelah terpapar faktor pemicu. Bintik bintik ini dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya dan dapat bertambah banyak. Kami menyarankan Anda untuk tidak menggaruk bintik tersebut karena dapat menimbulkan luka dan iritasi.
Sebagai penanganan awal, berikut adalah langkah-langkah yang dapat Anda ikuti untuk mengurangi gejala tersebut:
-Hindari menggaruk
-Menghindari debu dan faktor pemicu lainnya
-Menjaga kebersihan tangan
-Konsumsi obat antihistamine seperti cetirizine, untuk meredakan gejala alergi
Namun apabila kondisi tidak membaik setelah mengikuti langkah di atas, kami anjurkan Anda untuk berkonsultasi dengan dokter untuk pemberian obat resep dan pemeriksaan lebih lanjut. Demikian semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat sore,
terimakasih sudah menghubungi honestdocs..
Alergi adalah reaksi sistem kekebalan tubuh terhadap sesuatu, misalnya makanan, pollen, bulu binatang, atau obat obatan.; yang disebut sebagai alergen
Pencegahan yang paling baik adalah menghindarkan kontak dengan alergen.
Buat catatan alergen apa saja yang dapat menimbulkan reaksi alergi, dan beritahukan kepada dokter yang baru menangani anda untuk pertama kali.
Beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi alergi
1. hindari kontak dengan alergen (penyebab alergi) : hindari debu, boneka, atau kontak dengan binatang peliharaan.
2. Hindari stress
3. Pastikan cukup beristirahat
4. Pastikan asupan gizi cukup seimbang (hindari diet ketat)
5. Rutin berolahraga : olahraga membantu memperbaiki daya tahan tubuh.
6. Hindari perubahan suhu ruangan yang drastis, karena perubahan temperatur yang cukup drastis dapat memicu reaksi alergi. (menggerakan tubuh setelah bangun pagi sebelum keluar dari kamar tidur, atau ketika berpindah dari daerah panas ke ruangan ber AC)
Mengenai Kalsium, beberapa kasus menunjukkan hasil yang memuaskan dengan penambahan kalsium pada penderita alergi.
Kalsium bisa didapat melalui tambahan suplemen, atau dari makanan seperti sayur berwarna hijau (brokoli, pokchoy, bayam, dll), Kacang-kacangan, ikan, susu, dll
Bila alergi terjadi terus menerus dan sangat mengganggu, anda bisa mengonsumsi obat alergi setelah berkonsultasi dengan dokter.
Semoga jawaban saya cukup membantu, silahkan kembali bertanya bila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, gejala di tangan saya ini disebabkan oleh apa ya? Dan untuk obatnya apa ya? Terimakasih
Dok, gejala di tangan saya ini disebabkan oleh apa ya? Dan untuk obatnya apa ya? Terimakasih