October 01, 2019 07:01
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat pagi
Terima kasih atas pertanyaannya
Sejak kapan keluhan dirasakan?
Berapakah umur anda saat ini?
Adakah riwayat trauma atau terbentu seusatu pada dada?
Keluhan itu dapat disebabkan oleh berbagai hal :
1. Cedera otot sekitar dada
2. infeksi kulit dan atau kelenjar sekitar dada
3. Kelainan paru paru seperti radang selaput pembungkus paru
4. Psikologis seperti cemas atau stres. Pada kondisi stres, tubuh mengeluarkan hormon stres yang dapat membuat tubuh menjadi merasakan nyeri walaupun sebenarnya saat diperiksa tidak ditemukan kelainan pada pemeriksaan fisik
Adapun baiknya Anda ke dokter untuk memeriksakan secara langsung agar dapat diketahui penyebab pastinya. Anda harus mengetahui keluhan pada nyeri dada yang bersifat darurat. Jika mengalami nyeri dada seperti tertindih, yang menjalar ke tangan kiri dan disertai kesulitan bernapas, maka jangan tunda lagi untuk segera menuju ke Rumah Sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan.
Dokter dapat melakukan pemeriksaan foto rontgen dan EKG (elektrokardiografi) untuk mencari tahu penyebab pastinya dan diberikan terapi
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat pagi,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya mohon diinformasikan apakah Anda juga memiliki riwayat asam lambung?
Bila memang Anda memiliki riwayat paru-paru basah (pneumonia), gejala yang dapat ditimbulkan adalah rasa sulit bernapas, sakit dada, batuk, demam dan lainnya. Namun keluhan dada sakit yang disertai dengan kesulitan bernapas dapat disebabkan oleh berbagai faktor penyebab lainnya , diantaranya adalah faktor stress, serangan jantung, gangguan paru-paru (pneumonia dll), penyakit asam lambung dan lainnya. Untuk memastikan diagnosis, evaluasi lanjutan sangatlah diperlukan.
Sebagai langkah awal, kami menyarankan Anda untuk menjaga kebersihan, menghindari makanan pedas/berlemak/berminyak, menghindari minuman berkafein/beralkohol serta segera melakukan pemeriksaan dengan dokter.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Usia anda saat ini?
Keluhan anda sejak kapan?
Sudah konsumsi obat apa saja?
Apakah merokok?
Anda perlu lakukan pengecekann kembali seperti rontgen.
Penyebab sesak nafas secara tiba-tiba
1. Asma, disebabkan peradangan saluran udara (bronkus) menjadi bengakak, sempit dan menimbulkan dahak berlebih
2. Keracunan monoksida, biasa berdasarkan tempat kerja
3. Pneumonia, karena radanh di paru akibat infeksi
4. Ppok (penyakit paru obstruktif kronis) sekumpulan penyakit yang merusak paru-paru dan mengurangi pasokan oksigen ke darah karena terblokirnya jalan napas akibat peradangan atau kerusakan kantung udara
5. Obesitas dapat menyebabkan sesak napas karena kelebihan lemak di sekitar perut dan dada meningkatkan kerja otot-otot yang mengontrol pernapasan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya mau tanya . . Jika di dada bagian kiri slalu sakit dan kesulitan bernafas .. Apa ini karna penyakit paruparu basah saya kambuh ya dok ? Soalnya waktu umur 4 tahun saya pernah sakit paru aru basah tapi sudah sembuh total .. Mungkin kah sekarang kambuh lagi dok? Terimakasih
Dok saya mau tanya . . Jika di dada bagian kiri slalu sakit dan kesulitan bernafas .. Apa ini karna penyakit paruparu basah saya kambuh ya dok ? Soalnya waktu umur 4 tahun saya pernah sakit paru aru basah tapi sudah sembuh total .. Mungkin kah sekarang kambuh lagi dok? Terimakasih