March 26, 2019 09:46
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi. Terimakasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebagian besar kasus cegukan adalah masalah ringan, namun jika sudah berlangsung berjam-jam bahkan berhari-hari, maka perlu dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Pemicu tersering terjadinya cegukan yang berlangsung kurang dari 2 hari diantaranya: Minum minuman berkarbonasi, alkohol, dan makan terlalu banyak.
Namun hal ini tidak ada pada Anda, maka bisa jadi akibat kemungkinan lainnya. misalnya akibat stres emosional dan perubahan suhu mendadak.
Di samping itu, cegukan yang berlangsung lebih 2 hari dapat disebabkan oleh berbagai faktor, diantaranya:
1. Kerusakan saraf atau iritasi.
Saraf yang dimaksud adalah saraf vagus atau saraf frenikus yang menuju otot diafragma. Hal ini dapat terjadi akibat naiknya asam lambung, radang tenggorokan, dan lain-lain.
2. Gangguan sistem saraf pusat
Tumor atau infeksi pada sistem saraf pusat atau kerusakan sistem saraf pusat akibat trauma dapat mengganggu kontrol normal tubuh Anda terhadap refleks cegukan.
3. Gangguan metabolisme dan obat-obatan
Cegukan jangka panjang dapat dipicu oleh: Ketidakseimbangan elektrolit, penyakit ginjal, obat steroid, dan obat penenang
Apa yang bisa Anda lakukan di rumah?
Pengobatan rumahan berikut ini dapat dicoba dengan tujuan agar berkurang dan dapat berhenti:
- Berkumurlah dengan air es
- Tahan nafas selama beberapa saat
- Makan secara perlahan, sedikit demi sedikit.
Jika tidak membantu, langkah selanjutnya adalah memeriksakan diri ke dokter. Pertama-tama dokter akan melakukan anamnesis (wawancara medis), lalu pemeriksaan fisik, dan selanjutnya apabila diperlukan dilakukan serangkaian pemeriksaan seperti rongsen, CT scan, dan endoskopi.
Pemeriksaan itu bertujuan untuk mencari penyebab. Jika memang disebabkan oleh masalah medis atau penyakit tertentu. Dengan mengetahui penyebabnya, diharapakan kejadian serupa dapat dihindari di kemudian hari.
Dokter juga akan meresepkan obat-obatan untuk mengendalikan gejala cegukan, seperti: Baclofen, Klorpromazin, atau Metoklopramid. Penggunaan obat-obat ini akan disesuaikan dengan kondisi Anda saat ini yang sedang mengalami sakit tipes dan mengonsumsi obat dari dokter.
Demikian, jawaban dari saya, semoga membantu dan lekas sembuh ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Selamat pagi Amri, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, sudah berapa lama anda dirawat untuk penyakit thyphoidnya?
Cegukan, atau hiccups, merupakan suatu kondisi akibat kontraksi otot diafragma yang involunter. Apabila terjadi diatas 48 jam, maka kondisi ini disebut protracted hiccups. Ada berbagai hal yang dapat menyebabkan hiccups, antara gangguan sistem pencernaan seperti gastritis, GERD, atau radang usus, gangguan saraf, gangguan otak, atau gangguan di jantung paru.
Pada pasien thyphoid, ada beberapa kondisi yang dapat mencetuskan cegukan, antara lain radang usus, GERD yang dihubungkan dengan berbaring setelah makan, dan kembung. Dengan memperhatikan beberapa faktor diatas, diharapkan cegukan dapat hilang sendiri. Apabila tidak, disarankan untuk memeriksakan diri ke dokter spesialis saraf untuk pemeriksaan lebih lanjut dan terapinya.
Demikian penjelasan dari saya, semoga bermanfaat. Apabila ada yang kurang jelas silahkan ditanyakan kembali
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Terima kasih dok atas jawaban nya dr. Ahmad Muhlisin dan dr. Felicia Ivanty. Sya sudah 2 minggu terkena tipes, ni msuk minggu ketiga. Untuk cegukan ni sudah 2 hari dan bsok msuk hari ke 3. Apakah sya perlu pemeriksaan ke dokter?
Dok sya Amri 19 th. Sya sudah mengalami cegukan slama 2 hari dan belum jg sembuh. Sya jg sedang meminum obat sakit tipes. Apakah cegukan ini normal dok? Oh ya, saya tidak merokok, tidak minum alkohol, tidak minum soda, dan makan sya hanya bubur krna lg kena tipes. Terima kasih dok
Dok sya Amri 19 th. Sya sudah mengalami cegukan slama 2 hari dan belum jg sembuh. Sya jg sedang meminum obat sakit tipes. Apakah cegukan ini normal dok? Oh ya, saya tidak merokok, tidak minum alkohol, tidak minum soda, dan makan sya hanya bubur krna lg kena tipes. Terima kasih dok