November 18, 2019 20:41
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo apakah sebelumnya pernah mengalami keluhan serupa? apakah hanya terjadi di area kaki kanan?
bengkak dan nyeri di kaki dapat disebabkan oleh beberapa kondisi seperti
-selulitis yaitu infeksi pada jaringan dibawah kulit yang dapat menyebabkan keluhan bengkak, nyeri, kemerahan dan teraba hangat
-adanya peradangan pada pembuluh darah area kaki/vaskulitis
-adanya sumbatan pada pembuluh darah di kaki/DVT yang dapat disertai kaki bengkak dan terasa nyeri
untuk keluhan alergi sendiri dapat menyebabkan keluhan berupa ruam pada kulit, bengkak atau gatal namun umumnya tidak terbatas pada 1 area saja
untuk mengetahui penyebab pasti sendiri diperlukan pemeriksaan langsung ke dokter sehingga penanganna yang sesuai jg dapat diberikan.
untuk mengatasi keluhan sementara sebaiknya istirahatkan area yang mengalami keluhan, konsumsi anti nyeri seperti parasetamol untuk mengurangi rasa nyeri
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Usia istri anda?
Ada riwayat penyakit darah tinggi, gula dsb?
Bengkak terus menerus?
Kemungkinan kaki bengkak, bisa akibat penyakit seperti jantung, ginjal, mungkin juga infeksi bakteri seperti selulitis dsb.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam,
Seblumnya, nyeri nya dimana? apakah di sendi lutut?
Bagaimana kronologisnya? Apakah terbentur?
Bila masih nyeri, dapat disebabkan peradangan lokal, butuh terapi anti nyeri, dan bisq dibantu dengan kompres ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dokter ..sudah 2 hari ini istri saya mengeluh kan bengkak di kaki kanan di sertai nyeri dan ngilu yg hebat saat berjalan juga terdapat 3 ruam besar di daerah yg nyeri tadi apakah itu karna alergi mohon penjelasannya ... Terima kasih sebelum dan sesudahnya ..
Permisi dokter ..sudah 2 hari ini istri saya mengeluh kan bengkak di kaki kanan di sertai nyeri dan ngilu yg hebat saat berjalan juga terdapat 3 ruam besar di daerah yg nyeri tadi apakah itu karna alergi mohon penjelasannya ... Terima kasih sebelum dan sesudahnya ..