August 14, 2019 21:01
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu
selamat malam
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Berikut adalah beberapa efek samping yang dapat terjadi pada pemakaian KB implan
- siklus menstruasi menjadi lebih pendek / panjang
- lamanya haid menjadi lebih sebentar / lebih lama
- darah hari menjadi sangat banyak / sedikit atau bahkan hanya flek
- bahkan sampai ada yang tidak dapat haid.
- sakit kepala
- berat badan naik
- jerawat
- payudara nyeri
Jadi sakit kepala ibu kemungkinan disebabkan karena KB implan tersebut, sebaiknya ibu konsultasikan hal ini ke dokter kandungan ibu, agar dapat menentukan apakah ada pilihan KB lain yang lebih nyaman
Dan memang pada penggunaan KB, sering terjadi gangguan siklus menstruasi bu
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah akan jadi masalah kalau saya mencoba meneruskan kb ini selama 1bulan kedepan guna melihat kecocokan pada badan saya?
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Bila sakit kepala yang ibu rasakan mengganggu aktivitas ibu, sebaiknya ibu mempertimbangkan penggunaan/pilihan kb lainnya bu
Karena biasanya penyesuaian tubuh terhadap penggunaan KB membutuhkan waktu 3 bulan
Pada penggunaan KB, sering terjadi gangguan siklus menstruasi, seperti :
- siklus menstruasi menjadi lebih pendek / panjang
- lamanya haid menjadi lebih sebentar / lebih lama
- darah hari menjadi sangat banyak / sedikit atau bahkan hanya flek
- bahkan sampai ada yang tidak dapat haid.
Dan ditambah dengan efek samping lainnya yang dapat terjadi
Bila sakit kepala tidak mengganggu ibu, ibu dapat mencoba meneruskan KB ini ya bu
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat malam, terimakasih sudah bertanya dengan HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu, sudah berapa lamakah Anda mengalami keluhan tersebut? Apakah nyeri kepala dirasakan diseluruh kepala sampai ke leher atau hanya satu sisi kepala? Apakah sakit kepala terasa seperti diikat atau berdenyut? Apakah saat serangan berlangsung, mata menjadi berair dan hidung meler? Berapa lama durasi serangan sakit kepala? Dan apakah keluhan membaik setelah minum obat antinyeri? Apakah keluhan dirasakan semakin lama semakin memberat disertai dengan gangguan saraf/ kelemahan tubuh? Diatas merupakan hal-hal yang perlu kami ketahui untuk menentukan penyebab nyeri kepala Anda.
Ada banyak sekali tipe nyeri kepala, dengan berbagai penyebabnya, seperti migraine, tension-type, cluster, trigeminal neuralgia, tumor, sampai pada perdarahan otak. Apabila keluhan pusing sangat mengganggu dan tidak dapat diredakan dengan obat nyeri kepala, disarankan untuk memeriksakan diri ke dokter untuk pertimbangan pilihan KB nya.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan tanyakan kembali apabila ada kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sakit kepala dimulai saat saya menggunakan kb implan dan sudah terjadi selama 1minggu sesuai dengan pemasangan kb implan yg saya lakukan. Sakit kepala terjadi didaerah depan kepala terkadang sampai seluruh kepala bagian atas. Durasi serangan sakit terus menerus selama ini saya tidak minum obat anti nyeri, pernah saya coba minum paracetamol kemudian dilanjutkan dgn tidur hanya hilang sebentat 2-3 jam kemudian muncul kembali sakitnya.
Selamat malam dok. Saya mau tanya saya baru seminggu pasang kb implan, kenapa dari saya pasang kb implan ini kepala saya selalu sakit sekali. Kira2 berapa lama sakit kepala ini ya? Lalu saya haid lagi padahal saya baru selesai haid 1minggu yang lalu
Selamat malam dok. Saya mau tanya saya baru seminggu pasang kb implan, kenapa dari saya pasang kb implan ini kepala saya selalu sakit sekali. Kira2 berapa lama sakit kepala ini ya? Lalu saya haid lagi padahal saya baru selesai haid 1minggu yang lalu