April 11, 2019 07:51
Dijawab oleh
Dara Maharani (dr)
Selamat pagi. Terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs.
Untuk penyakit paru-paru basah atau pneumonia membutuhkan terapi Antibiotik, harus dihabiskan sesuai petunjuk dokter yg merawat ayah bapak/ibu.
Pada beberapa orang gejala akan membaik setelah beberapa hari - 1 minggu. Namun ada yg masih merasa lemas, kadang sesak sampai sekitar 1 bulan. Tentu hal ini tergantung derajat keparahan penyakit dan respon thd pengobatan.
Sekian, semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Terima kasih telah menghubungi honestodocs.
Pengobatan paru-paru basah bertujuan untuk menyembuhkan infeksi yang terjadi, serta mencegah komplikasi yang ditimbulkan. Pengobatan dilakukan sesuai penyebab serta tingkat keparahan yang dialami. Untuk yang ringan, pasien akan diberi obat berupa:
-Obat pereda nyeri. Obat ini diberikan untuk meredakan demam dan rasa tidak nyaman. Contoh obat ini adalah ibuprofen atau paracetamol.
-Obat batuk. Obat ini dapat meredakan batuk sehingga penderita bisa beristirahat. Pemberian obat ini sebaiknya dilakukan dalam dosis yang rendah. Selain meredakan batuk, terdapat jenis obat batuk yang berfungsi untuk mengencerkan dahak.
-Antibiotik. Obat ini digunakan untuk mengatasi pneumonia akibat bakteri. Sebagian besar penderita pneumonia memberi respons yang baik terhadap antibiotik dalam waktu 1-3 hari.
Di samping pemberian obat, beberapa upaya mandiri juga dapat dilakukan di rumah untuk mempercepat kesembuhan dan mencegah kambuh kembali, meliputi:
-Banyak beristirahat.
-Mengonsumsi banyak cairan.
-Tidak melakukan kegiatan yang berlebihan.
Penderita paru-paru basah atau pneumonia sebaiknya dirawat di rumah sakit jika telah berusia di atas 65 tahun, fungsi ginjalnya menurun, memiliki tekanan darah rendah, sesak napas, suhu tubuhnya di bawah normal, dan detak jantungnya tidak normal.
Proses penyembuhan pneumonia juga tergantung dari jenis pneumonia, tingkat keparahan, serta kondisi kesehatan penderita pada umumnya. Penderita yang berusia muda biasanya dapat kembali menjalani kegiatan secara normal dalam waktu satu minggu. Penderita lainnya mungkin memerlukan waktu lebih lama dan masih merasakan lelah selama beberapa waktu. Sementara jika gejala sangat parah, maka waktu penyembuhan dapat mencapai beberapa minggu. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi,
terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu saya ketahui
- umur bapak
- sudah berapa lama sejak bapak mendapatkan pengobatan?
- apakah ada riwayat penyakit lainnya? hipertensi, diabetes, dll??
Paru-paru basah, atau pneumonia adalah penyakit infeksi paru baik di satu sisi atau kedua sisi paru-paru. Bisa disebabkan oleh bakteri, virus dan jamur. Kadang pneumonia dapat disebabkan juga karena menghirup carian kimia.
Pengobatan harus disesuaikan dengan penyebabnya, sebaiknya pengobatan diteruskan sesuai instruksi dokter.
Masa pemulihan pneumonia sangat beragam, mulai dari beberapa hari sampai 1 bulan, hal ini tergantung dari derajat keparahan pneumonia, respon pasien terhadap pengobatan yang diberikan dan juga daya tahan tubuh pasien tersebut.
Beberapa hal yang dapat dilakukan di rumah adalah :
- miliki pola makan yang padat nutrisi dan seimbang,
- makan obat sesuai instruksi dokter,
- hindari stress atau aktifitas berlebih,
- pastikan cukup istirahat,
- dan jaga kebersihan ruangan sekitar.
Sekian penjelasan dari saya, silahkan kembali bertanya bila masih kurang jelas; atau bisa dikonsultasikan dengan dokter yang menangani kasus ini
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ya bapak punya riwayat hipertensi apakah masa penyembuhanya disertai baru kontrol besok akan sembuh dengan jangka lama.
Trima kasih
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Untuk riwayat hipertensi yang diderita, harus rutin mengonsumsi obat anti hipertensi setiap hari yang diberikan oleh dokter.
Sedangkan untuk paru-paru basah yang dalam masa pengobatan ini, penyembuhannya tergantung pada masing-masing individu. Dengan antibiotik yang tepat dan adekuat, infeksi akan berangsur-angsur berkurang dan sembuh.
Selalu periksakan ke dokter apabila terjadi demam yang tinggi >39 derajat celcius, batuk serta nyeri kepala yang amat sangat.
Semoga bermanfaat dan lekas sembuh :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
terimakasih jawabannya
Tetap makan obat hipertensi sesuai saran dokter setiap hari, dan teruskan pengobatan pneumonia sampai tuntas, kembali kontrol untuk melihat hasil pengobatan.
Jangan lupa untuk tetap menjaga daya tahan tubuh bapak, dan pola makannya.
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kalau batuk karena infeksi di paru itu diperkirakan sembuh batuknya berapa bulan dok?
Terima kasih.
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, waktu penyembuhan infeksi paru tersebut sangat beragam, tentunya dipengaruhi banyak faktor, umur, daya tahan tubuh, derajat keparahan penyakit, penyakit lainnya, pola makan selama penyembuhan, dll.
Dicoba diikuti saran yang sudah diberikan, jaga pola hidupnya
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter bapak saya baru pulang dari rumah sakit mengidap infeksi paru yang termasuk paru paru basah .Apakah tetapi batuknya ,kadang sakit kepala,nyeri dada masih ada padahal sudah minum obat.harus kah menunggu jangka lama untuk sembuh itu?? Terima kasih.
Dokter bapak saya baru pulang dari rumah sakit mengidap infeksi paru yang termasuk paru paru basah .Apakah tetapi batuknya ,kadang sakit kepala,nyeri dada masih ada padahal sudah minum obat.harus kah menunggu jangka lama untuk sembuh itu?? Terima kasih.