February 28, 2019 12:12
March 01, 2019 06:12
Untuk memastikan penyebab keluhan yang anda alami perlu dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter baik dengan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang yang dibutuhkan guna menegakkan diagnosis penyakit yang anda alami serta memberi terapi yang sesuai dengan keluhan anda.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Ada beberapa keluhan terkait gangguan sistem urinaria yang sering dikeluhkan oleh pasien antara lain nyeri saat buang air kecil (BAK), BAK berdarah, nyeri pinggang dan lain sebagainya. Penyebab keluhan – keluhan ini pun beraneka ragam. Ada beberapa kemungkinan penyebab buang air kecil yang disertai darah seperti yang anda sampaikan yaitu antara lain akibat:
- Infeksi saluran kemih (ISK). ISK bisa menimbulkan keluhan keluar darah saat berkemih, darah bisa keluar di awal kencing, pertengahan, akhir atau bahkan sepanjang kencing. Keluhan lain yang sering muncul akibat infeksi saluran kemih antara lain demam, nyeri perut bawah, anyang – anyangan dan lain sebagainya.
- Urolithiasis atau batu saluran kemih juga bisa menimbulkan keluhan kencing berdarah yang disertai rasa nyeri yang hilang timbul.
- Infeksi pada bagian ginjal ini menyebabkan keluhan buang air kecil berdarah. Umumnya keluhan BAK berdarah tanpa disertai nyeri. Keluhan ini sering disertai bengkak pada tubuh dan tekanan darah yang meninggi.
- Sindrom nefrotik merupakan penyakit autoimun yang memiliki gejala berupa BAK berdarah. Namun keluhan utamanya berupa bengkak pada kaki, mata, ataupun pada jaringan longgar lainnya di tubuh.
- Penyebab lain
Untuk memastikan penyebab keluhan yang anda alami perlu dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter baik dengan pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang yang dibutuhkan guna menegakkan diagnosis penyakit yang anda alami serta memberi terapi yang sesuai dengan keluhan anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok, saya wanita berusia 23th. Persisnya kemarin malam saya hendak ke toilet untuk kencing. Pada saat kencing seperti biasa lancar, tetapi setelah kencing selesai saya merasakan sedikit rasa sakit/nyeri dan ada tetesan darah pd lantai toilet saya. Keesokan harinya saat saya kencing masi merasakan nyeri namun tidak ada darah. Dan sekarang atau mlm ini saya kencing lagi seperti kemarin masi ada rasa sakit namun saya agak sedikit memberi tekanan lalu ada darah menetes lagi. Selain itu saya juga merasakan perut kembung namun rasanya sampai ke pinggang saya sebelah kiri. Apa penyebabnya dan apa langkah yg harus saya ambil. Terimakasih
Selamat malam dok, saya wanita berusia 23th. Persisnya kemarin malam saya hendak ke toilet untuk kencing. Pada saat kencing seperti biasa lancar, tetapi setelah kencing selesai saya merasakan sedikit rasa sakit/nyeri dan ada tetesan darah pd lantai toilet saya. Keesokan harinya saat saya kencing masi merasakan nyeri namun tidak ada darah. Dan sekarang atau mlm ini saya kencing lagi seperti kemarin masi ada rasa sakit namun saya agak sedikit memberi tekanan lalu ada darah menetes lagi. Selain itu saya juga merasakan perut kembung namun rasanya sampai ke pinggang saya sebelah kiri. Apa penyebabnya dan apa langkah yg harus saya ambil. Terimakasih