March 03, 2019 12:41
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Nyeri perut bisa disebabkan oleh banyak hal. Pada bagian perut kiri juga ada beberapa anggota tubuh mulai dari usus, lambung, saluran kemih dan juga kulit dan otot. Masing – masingnya memiliki kemungkinan menjadi penyebab keluhan nyeri perut yang anda alami. Sayangnya anda kurang menjelaskan secara lebih detail bagaimana rasa nyeri yang muncul, apakah seperti ditusuk – tusuk, mulas, terasa panas atau seperti apa. Perlu digali juga apakah rasa nyeri hilang timbul ataukah terus menerus serta adakah keluhan lain yang menyertai seperti mual, muntah dan lain sebagainya.
Berdasarkan riwayat makanan yang anda makan yaitu makan makanan yang pedas dan berminyak maka bisa saja penyebabnya adalah karena gangguan di lambung atau biasa juga disebut sebagai dispepsia. Penyebabnya adalah karena kadar asam lambung yang meningkat oleh karena makan makanan yang terlalu pedas dan berminyak. Selain itu dispepsia juga bisa terjadi karena terlambat makan sehingga membuat lambung kosong dalam jangka waktu yang cukup lama, serta karena sebab lainny. Untuk memastikan kondisia anda benar karena dispepsia atau karena sebab lainnya maka perlu dilakukan pemeriksaan fisik dan ataupun pemeriksaan penunjang secara lebih detail. Pengobatan yang diberikan tergantung dari penyebab keluhan dan kondisi pasien saat itu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dokter,perkenalkan nama saya prista, dengan forum ini saya mau menanyakan jenis penyakit apa yang saya alamai apabila gejelanya sebagai berikut: awal timbulnya gejala setelah sarapan pagi dengan menu telur bulat dan pake sayur tahu campur dengan kacang panjang dan sambal lombok. setelah makan 20 menit kemudian perut saya sebelah kiri bagian bawah terasa nyeri. mungkin dokter bisa menjelaskan dengan detail gejala penyakit apa yang saya alami ini. terimaksih sebelumnya , salam hormat, Prista Tarigan
Selamat sore dokter,perkenalkan nama saya prista, dengan forum ini saya mau menanyakan jenis penyakit apa yang saya alamai apabila gejelanya sebagai berikut: awal timbulnya gejala setelah sarapan pagi dengan menu telur bulat dan pake sayur tahu campur dengan kacang panjang dan sambal lombok. setelah makan 20 menit kemudian perut saya sebelah kiri bagian bawah terasa nyeri. mungkin dokter bisa menjelaskan dengan detail gejala penyakit apa yang saya alami ini. terimaksih sebelumnya , salam hormat, Prista Tarigan