February 26, 2019 05:55
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Waalaikumsalam ww wb. Selamat pagi.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Istilah kram perut sebenarnya agak kurang spesifik dan menunjukkan beberapa gejala atau sensasi yang berbeda antara tiap individu. Beberapa orang ada yang menyamakan kram perut dengan sensasi nyeri di perut. Keluhan kram perut atau perut terasa nyeri sebenarnya bisa disebabkan karena banyak hal, mulai dari masalah ringan hingga akibat penyakit berat. Organ dalam perut (abdomen) termasuk lambung, usus halus, usus besar, hati, kandung empedu, pankreas ataupun organ lain bisa menjadi sumber keluhan kram perut. Secara umum, ada beberapa hal yang bisa menyebabkan keluhan kram perut antara lain:
- Infeksi pada saluran cerna. Misalnya gastroenteritis, bisa menyebabkan keluhan kram perut disertai keluhan lain misal diare atau malah konstipasi (sembelit), demam dan lain sebagainya.
- Infeksi pada saluran urinarius misal pada ginjal, ureter, uretra dan kandung kemih. Juga bisa menyebabkan keluhan kram perut, bisa disertai demam, gangguan buang air kecil dan lain sebagainya.
- Infeksi pada organ pencernaan, misal hepatitis (infeksi pada hati), kolesistitis (infeksi kandung empedu), pankreatitis (infeksi pada pankreas) dan lain sebagainya.
- Batu pada saluran kemih juga bisa menyebabkan kram atau nyeri pada perut, umumnya terasa hebat dan kadang hilang timbul.
- Dan lain sebagainya
Untuk itu perlu dilakukan pemeriksaan langsung untuk memastikan diagnosis penyebab sehingga bisa diketahui seberapa berat atau ringannya penyakit tersebut. Terapi tergantung penyebab.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ass. Sekarang ini saya sedang kram dok,dibuat berdiri,duduk sakit,miring ke kanan sakit.Tapi kalau saya buat miring ke kiri,sakitnya agak berkurang. Kira-kira kram perut saya bahaya enggak dok.Terimakasih sebelumnya
Ass. Sekarang ini saya sedang kram dok,dibuat berdiri,duduk sakit,miring ke kanan sakit.Tapi kalau saya buat miring ke kiri,sakitnya agak berkurang. Kira-kira kram perut saya bahaya enggak dok.Terimakasih sebelumnya