February 28, 2019 10:27
March 01, 2019 21:27
Silakan konsultasi secara langsung dengan dokter secara langsung agar bisa dilakukan pemeriksaan yang mendetail baik pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang guna penegakkan diagnosis dan pemberian terapi yang sesuai dengan kondisi anda. Pengobatan berbeda – beda tergantung penyebab keluhan.
Buka di app
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat malam.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Rasa nyeri pada bagian perut kanan dan kiri bawah bisa disebabkan oleh banyak hal sehingga yang paling penting adalah menentukan dahulu penyebab keluhan tersebut, setelah itu baru memikirkan penentuan tatalaksana/ terapi yang paling tepat untuk mengatasi keluhan tersebut. Beberapa penyebab keluhan nyeri perut kanan dan kiri bawah antara lain karena:
- Gangguan pada muskuloskeletal ( gangguan pada otot, tulang, ataupun sendi). Penyebab tersering adalah akibat faktor pekerjaan, misalnya individu yang sering beraktivitas mengangkat beban berat. Biasanya keluhan akibat gangguang muskuloskeletal berhubungan dengan posisi tubuh tertentu.
- Batu pada saluran kemih juga bisa menyebabkan keluhan nyeri pada perut bwah kanan dan kiri. Biasanya disertai keluhan lainnya seperti nyeri berkemih, BAK bisa disertai darah dan lain sebagainya.
- Infeksi saluran kemih baik karena bakteri, virus ataupun mikroorganisme lainnya juga bisa menyebabkan keluhan nyeri perut bawah.
- Gangguan persarafan juga bisa menyebabkan keluhan nyeri tergantung saraf yang mempersarafi daerah tersebut.
- Penyebab lainnya
Silakan konsultasi secara langsung dengan dokter secara langsung agar bisa dilakukan pemeriksaan yang mendetail baik pemeriksaan fisik dan ataupun penunjang guna penegakkan diagnosis dan pemberian terapi yang sesuai dengan kondisi anda. Pengobatan berbeda – beda tergantung penyebab keluhan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya mengalami nyeri pada bgn bawah perut bagian kanan & kiri serta disertai skt nyeri pada bagian atas tulang ekor. Pertama terjadi saat saya sedang datang bulan tp setelah selesai datang bulan,sakitnya masih sering muncul. Saya kdg sulit utk duduk kdg bgn tulang ekor tersebut terasa nyeri. Mohon solusinya donk. Terima kasih
Dok, saya mengalami nyeri pada bgn bawah perut bagian kanan & kiri serta disertai skt nyeri pada bagian atas tulang ekor. Pertama terjadi saat saya sedang datang bulan tp setelah selesai datang bulan,sakitnya masih sering muncul. Saya kdg sulit utk duduk kdg bgn tulang ekor tersebut terasa nyeri. Mohon solusinya donk. Terima kasih