April 14, 2019 08:53
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat pagi, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Neutrofil batang mempunyai inti yang melengkung seperti tapal kuda. Peningkatan neutrofil batang berhubungan dengan pertahanan tubuh terhadap infeksi bakteri serta proses peradangan kecil lainnya, serta biasanya juga yang memberikan tanggapan pertama terhadap infeksi bakteri; aktivitas dan matinya neutrofil dalam jumlah yang banyak menyebabkan adanya nanah. Nilai normal neutrofil batang dalam apusan darah tepi adalah 2-6%.
Neutrofil segmen mempunyai inti yang berlobus, jumlah lobusnya mulai dari 3-5 lobus. jika lobus kurang atau melebihi jumlah normal maka diindikasikan adanya kelainan. Neutrofil segmen berperan dalam pertahanan tubuh terhadap infeksi bakteri dan proses peradangan, serta menjadi sel yang pertama hadir ketika terjadi infeksi di suatu tempat. Nilai normal neutrofil segmen dalam apusan darah tepi adalah 50-70%.
Secara umum, gangguan pada neutrofil bisa dibagi menjadi dua, yaitu:
-Neutropenia
Neutropenia merupakan kondisi di mana kadar neutrofil di dalam darah berada di bawah batas normal. Kondisi ini bisa berhubungan dengan beberapa hal, antara lain hepatitis, anemia aplastik, leukemia, kerusakan sumsum tulang, penyakit autoimun, sepsis, atau karena pengaruh pengobatan kemoterapi.
-Neutrofilia
Kadar neutrofil di dalam darah yang melebihi batas normal, disebut sebagai neutrofilia. Kondisi ini bisa terjadi karena adanya infeksi, gangguan jantung, penggunaan obat golongan steroid, cedera, mengalami stres berat, kanker darah, kebiasaan merokok, atau melakukan olahraga berat.
Neutrofil merupakan faktor penting dalam sistem imunitas tubuh.
Apakah disertai dengan keluhan lainnya? Segera kunjungi dokter untuk mendapat pemeriksaan fisik lebih lanjut. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sama kayak saya. Neutrofil batang saya 0%. Tapi yg segmen 66. Ini memberikan efek apa pada tubuh utk kondisi begini?
Dok.. haail nya neutrofil batang saya o saya ni kalau keluar ato kadang suka gatal biduran dok gimana caranya mengatasi nya dok menaikkan jd normal
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Terima kasih atas pertanyaan anda.
Hasil laboratorium harus disesuaikan dengan gejala klinis yang dialami.
Apabila anda mengalami sering gatal atau biduran, maka hasil yang perlu dilihat untuk mengetahui apakah Anda mengalami alergi atau tidak dengan melihat jumlah eosinofil.
Mengenai netrofil batang, hasil rujukan normal untuk laboratorium kadang berbeda. Ada yang 0-5% ada juga yang 2-5%.
Jika hasil neutrofil batang anda 0, maka tak perlu terlalu khawatir. Anda bisa cek ulang di lain waktu atau tempat, hasil 0 juga tidak signifikan mengarah suatu penyakit tertentu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Selamat pagi, biduran atau gatal-gatal pada badan harus dicari penyebabnya apa, biasanya seperti alergi terhadap cuaca dingin, atau alergi makanan atau obat, debu, dan lain sebagainya.
Apakah anda sudah melakukan pemeriksaan laboratorium berdasarkan anjuran dokter?
Bila ya, bila ingin melihat alergi biasanya dengan melihat nilai eusinofil.
Anda bisa melampirkan hasil lab dengan melampirkan gambar ya agar kami bisa membantu menganalisa.
Semoga membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, hasil lab saya neutrofil batang 0 (normal 2-5%) neutrofil segmen 51 (normal 50-70) Eosinofil 4 (normal 1-3) saya sering gatal dan biduran saat kena dingin udara yg berdebu kadang sering bersin jg. Apakah berbahaya dok? Bagaimana cara meningkatkan neutrofil batang dok?
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo netrofil adalah bagian dari sel darah putih yang akan meningkat ketika terdapat infeksi dalam tubuh, sehingga meskipun hasil pemeriksaan anda tampak kurang jika anda tidak mengalami keluhan tertentu maka tidak jadi masalah ya.
untuk kasus sering gatal dan biduran sendiri umumnya disebabkan oleh reaksi sensitivitas tubuh yang berlebihan terhadap pemicu misalnya dalam kasus anda udara dingin dan juga berdebu. kondisi ini juga dapat menyebabkan kadar eosinofil yang lebih tinggi dari normal.
saran saya sebaiknya coba menghindari pemicu seperti udara dingin dan mejaga kebersihan kamar agar bebas dari debu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, hasil neutrofil batang saya 0 dan saat ini kepala saya selalu sakit kalau sakit tenggorokan batuk dan tulang sering pegal2 linu
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore,
Apakah ada keluhan demam?
Adakah hasil pemeriksaan yang menunjukkan angka abnormal selain neutrophil nol?
Neutrofil adalah bagian dari sel darah putih. Hasil yang bermakna Apabila diketahui jumlahnya meningkat.
Sedangkan untuk Hasil nol, tidak bermakna signifikan sebagai petunjuk penyakit tertentu.
Oleh sebab itu, hasil pemeriksaan tersebut harus disesuaikan dengan hasil pemeriksaan fisik atau gejala klinis yang anda alami.
Apakah sudah dikonsultasikan dengan dokter yang menganjurkan pemeriksaan tersebut? Apa penjelasan dari dokter Anda?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Skrg sudah sembuh blm. Saya jga mrskn sakit yg sma seperti kamu.. tlg sya mnta resep cara mengibati nya wa ya 081223318782 trmksh
Halo dok saya mau tanya anak saya 23bln batang 0 ,segmen 44, limfosit 48 monosit 6 basofil 0 eosinofil 2 eritrosit 4.8 lekosit 10.8 Hb 12.7
Trombosit 200
Apakah dalam keadaan normal dok Krn nilai rujukan hasil lab yg sy terima ini sepertinya untuk dewasa. Krn di hasil lab usia anak saya ditulis keliru. Makasih
Dok maaf mau tanya kalo hasil lab
Eosinofil 7,4
Basofil 0,2
Neotrofil batang 0
Neotrofil segmen 14,3
Limfosit 72,3
Hematokrit 33
MCV 69,4
Mch 23,6
Sgpt 17
Ipf 0,6
Apa maksudnya ya dok?
Bismillah
Hii dok... hasil test lab, batang anak saya cewek usia 10 tahun di angka 2*. Itu artinya apa yah? Krn ditulis merah.
Hai dok, Saya ingin bertanya apakah perbedaan netrofil batang dan netrofil segmen? Hasil tes darah menunjukkan netrofil batang 0% (normal 3-5%) netrofil segmen 64 (normal 50-70). Apakah kondisi ini normal atau tidak? Terima kasih.
Hai dok, Saya ingin bertanya apakah perbedaan netrofil batang dan netrofil segmen? Hasil tes darah menunjukkan netrofil batang 0% (normal 3-5%) netrofil segmen 64 (normal 50-70). Apakah kondisi ini normal atau tidak? Terima kasih.