September 27, 2019 21:46
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Mengenai keluhan perut kram saat ejakulasi, Apakah itu baru terjadi saat ini ataukah memang sering terjadi?
Kemungkinan besar kram pada perut saat mengeluarkan air mani atau ejakulasi terjadi akibat ketegangan otot perut saat berhubungan seksual. Bisa jadi hal ini terkait dengan posisi yang kurang tepat atau kurang nyaman.
Mengenai masalah ejakulasi dini, Anda dapat mengatasinya dengan rajin melakukan senam kegel.
Mengenakan kondom agar rangsangan tidak begitu terasa.
Menggunakan pelumas untuk meminimalisir gesekan.
Juga dengan cara mengendalikan pikiran anda, rasa takut kalau kalau nanti mengalami ejakulasi dini, justru akan menyebabkan ejakulasi dini.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Mungkin keram akibat tegang nya otot anda. Untuk atasi ejakulasi dini bisa dengan rutin senam kegel, untuk bantu menahan rasa untuk ejakulasi cepat. Latihan bernafas panjang dan dalam
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
untuk perut kram saat air mani mau keluar berarti kemungkinan ada cedera otot, sebaiknya dipuasakan dulu berhubungan badannya ya.
istirahatkan otot perut anda, konsumsi vitamin B12 dan kompres hangat bagian otot perut yang kram.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. hindari masturbasi/ ejakulasi berlebihan.
Ereksi sangat dipengaruhi oleh libido, biasanya dengan puasa "mengeluarkan" akan dapat membantu ereksi lebih baik saat akan berhubungan badan
2. Nafsu sesksual/ libido pada akhirnya yang akan mempengaruhi ereksi, dan ini sangat perhubungan dengan keadaan psikis dan fisik.
Pastikan anda tidak habis kelelahan, saya sarankan boleh dicoba berhubungan badan setelah bangun tidur.
Pastikan suasana nyaman, sejuk, tidak dalam stres saat berhubungan badan
.
3. menjaga badan tetap fit dengan:
a. Kelola stress
b. Makan makanan dengan gizi seimbang yang terdiri dari protein, lemak, karbihidrat, vitamin, mineral, dan serat (sayur dan buah-buahan)
c. Tidur cukup 8 jam sehari
d. Olahraga rutin 3x seminggu
e. Minum air putih 2 liter sehari
4. latih daya tahan anda dengan melakukan interupsi hubungan badan sebelum anda akan keluar, lakukan "foreplay" ulang untuk "memperlama" durasi anda. dengan demikian anda juga akan terlihat lebih "kreatif" dalam berhubungan badan
5. bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter andrologi terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok? Knapa di saat saya berhubungan intim dengan istri saya perut saya merasakan kram saat air mani mau keluar.. oiya dok apa solusi nya dan cara mengatasi nya?.. Mohon maaf dok saya mau nanyak lagi. dok apa cara mengatasi ejakulasi dini?
Dok? Knapa di saat saya berhubungan intim dengan istri saya perut saya merasakan kram saat air mani mau keluar.. oiya dok apa solusi nya dan cara mengatasi nya?.. Mohon maaf dok saya mau nanyak lagi. dok apa cara mengatasi ejakulasi dini?